Kapolda NTB Dampingi Risma Kunjungi Warga Terdampak Banjir di Lombok Barat.
Media Humas Polri MATARAM – Kapolda NTB Irjen Pol Mohammad Iqbal SIK MH bersama Wakil Gubernur NTB Dr. Hj. Rohmi Djalilah, dampingi Menteri Sosial Republik Indonesia (Mensos RI) Ir Tri Rismaharini kunjungi warga yang terdampak banjir bandang di Kabupaten Lombok Barat (Lobar), Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB), Jumat (10/12/2021).
Setibanya di Bandara Internasional ZAM Lombok, Mensos Risma langsung bertolak ke Dusun Batulayar Utara, Kabupaten Lombok Barat, dimana lokasi tersebut tempat meninggalnya 5 warga akibat banjir bandang Senin (5/12) lalu.
Kapolda NTB Irjen Pol. Mohammad Iqbal SIK MH mengatakan, kedatangan Menteri Sosial RI Ir. Tri Rismaharini ke Lombok, memang untuk meninjau korban banjir yang ada di Lombok Barat.
“Bu Risma, melihat secara langsung dampak rumah warga akibat banjir bandang yang menerpa desa di Lombok Barat, terutama yang ada di Dusun Batulayar Utara,” tutur Iqbal Usai Mendampingi Mensos Risma, di Batulayar Utara, Jumat (10/12/2021).
Dijelaskan, Mensos Risma sempatkan diri menyapa warga dan menyapa masyarakat yang terdampak sembari mendengarkan keluh kesah mereka.
Selain itu Mensos Risma juga sempatkan diri menghibur anak-anak di lokasi pengungsian.
Selepas mendampingi Mensos Risma, Kapolda NTB Irjen Pol. Mohammad Iqbal SIK MH meluangkan waktunya untuk menyapa personelnya yang sedang mendirikan Dapur umum bagi masyarakat yang terdampak banjir di Batulayar Utara.
Sembari menyemangati personelnya, Kapolda NTB mengingatkan bahwa, kegiatan mereka adalah aksi kemanusiaan yang mulia dan akan tercatat sebagai amal ibadah.
“ini adalah kegiatan kemanusiaan yang mulia, tetap semangat ya.., ini kegiatan kemanusiaan, insya allah nanti diganjar pahala oleh Allah SWT.” Ucap Iqbal.indra MHP/Kabid Humas Polda NTB.