Kapolda Riau Pimpin Upacara Tabur Bunga Di Sungai Siak

Kapolda Riau Pimpin Upacara Tabur Bunga Di Sungai Siak

Media Humas Polri || Riau

Bacaan Lainnya

Kepolisian Daerah Riau menggelar upacara tabur bunga di Sungai Siak dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Bhayangkara ke-78. Acara yang berlangsung pada Rabu, 26 Juni 2024, sekitar pukul 16.00 WIB, bertempat di pinggir Sungai Siak, tepatnya di Markas Komando (Mako) Polisi Perairan (Polair) Polda Riau.

Kabid Humas Polda Riau Kombes.Pol. Hery Murwono menyampaikan, “Upacara tabur bunga ini merupakan bentuk penghormatan kami kepada para pahlawan Bhayangkara yang telah berdedikasi dan berkorban demi negara dan masyarakat. Melalui peringatan ini, kami berharap semangat pengabdian Polri kepada masyarakat dapat terus ditingkatkan.”

Acara dihadiri oleh jajaran pimpinan tertinggi Polda Riau, dipimpin langsung oleh Kapolda Riau Irjen.Pol. Mohammad Iqbal besama Ketua Bhayangkari Cabang Ny. Nindya M.Iqbal, Turut hadir mendampingi, Wakapolda Brigjen.Pol. K.Rahmadi Beserta Istri, Kepala Biro Perencanaan (Karo Rena) Polda Riau, serta para Pejabat Utama Polda Riau dan Pengurus Bhayangkari Cabang Polda Riau.

“Puncak acara ditandai dengan prosesi pelarungan karangan bunga dan penaburan bunga di Sungai Siak. Inspektur Upacara bersama para pejabat utama menaiki kapal untuk melaksanakan ritual penghormatan ini,” jelas Kombes.Pol. Hery Murwono.

Lebih lanjut, Kabid Humas menambahkan, Momen ini juga menjadi kesempatan bagi kami untuk merefleksikan peran dan tanggung jawab Polri dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat.

“Kami berkomitmen untuk terus meningkatkan pelayanan dan kinerja demi terciptanya Riau yang aman dan sejahtera, upacara tabur bunga ini menjadi salah satu rangkaian kegiatan peringatan HUT Bhayangkara ke-78 di Polda Riau, Diharapkan, acara ini dapat menginspirasi seluruh anggota Polri untuk terus meningkatkan profesionalisme dan integritas dalam menjalankan tugas” pungkasnya(Yan)

Pos terkait