Kapolda Sumut Hadiri W20 Summit 2022 di Parapat

*Kapolda Sumut Hadiri W20 Summit 2022 di Parapat*

SIMALUNGUN || Mediahumaspolri.com

Bacaan Lainnya

Kapolda Sumut Irjen Pol Drs. R. Z. Panca Putra Simanjuntak M.Si yang diwakili oleh Karo Ops Polda Sumut Drs. Desman Sujana Tarigan menghadiri Acara Penutupan W20 Summit 2022 di Hotel Niagara Parapat Jl. Pembangunan 1, Kec. Sipangan Bolon Kab. Simalungun. Kamis (21/07/2022).

Kegiatan diawali dengan Power Breakfast Session di Tatap Terrace. Kemudian dilanjutkan dengan Pidato “Commitment for Gender Equality” dari US Adminstator and Former US Ambassador to UN Samantha Power, kemudian Pidato dari President of European Commission Ursula Von Der Leyen, Minister of Economic Coorporation and Development Germany Svenja Schulze dan dari Minister of Women and Child Development India Smt. Smriti Zubin Irani.

Kemudian dilanjutkan dengan Clossing Remarks dari Chair W20 Summit 2022 Ibu Hadriani Uli Silalahi, Co Chair W20 Summit 2022 Dian Siswarini, dan melalui Video Conference dari Menko Perekonomian Bapak Airlangga Hartanto, Menteri UMKM Bapak Teten Masduki dan Menteri Keuangan Ibu Sri Mulyani.

Kemudian Acara pemasangan Pin W20 Summit 2022 kepada tamu Undangan.

Tampak Hadir Kapolri yang diwakili oleh AsOps Polri Irjen Pol Agung Setya Imam Effendi, S.H.,S.I.K.,M.Si., Kepala Staf Koarmada RI Laksda TNI Yayan Sofiyan, S.T., Pangdam I/BB Mayjen Achmad Daniel Chardin, Danrem 022/PT Kol Inf. Luqman Arief S.I.P.

Acara dilanjutkan dengan makan siang bersama dan kembali para Tamu dan Delegasi kembali ke Hotel Niagara.(Raja)

Pos terkait