Media Humas Polri // Teluk kuantan
Kapolres Kuantan Singingi, AKBP Pangucap Priyo Soegito, S.I.K., M.H., pimpin Apel Gelar Kesiapsiagaan Pasukan Dalam rangka pengamanan prosesi pelantikan Presiden dan Wakil Presiden Republik Indonesia periode 2024-2029 pada Minggu (20/10/2024) pukul 08.00 WIB. Apel tersebut dilaksanakan di Lapangan Apel Polres Kuansing.
Apel ini dihadiri oleh berbagai unsur terkait, termasuk Wakapolres Kuansing Kompol Robet Arizal, S.Sos., Danramil 02 Kapten Inf. Jefry Sihombing, Kepala BPBD Yulizar M., S.Sos., M.Si., Kasi Lalin Dishub Budiyanto, S.T., para Kabag, Kasat, perwira, serta personel dari Polres Kuansing, TNI, BPBD, Satpol PP, dan Dishub. Kehadiran berbagai instansi ini menunjukkan sinergitas dalam memastikan keamanan pelantikan Presiden dan Wakil Presiden RI di wilayah Kuantan Singingi.
Apel dimulai dengan Komandan Apel memasuki lapangan dan mengambil alih pimpinan pasukan. Setelah laporan dari Perwira Apel, Kapolres Kuansing selaku pimpinan apel memasuki lapangan dan menerima penghormatan dari pasukan. Dilanjutkan dengan laporan dari Komandan Apel, dilakukan pemeriksaan pasukan sebagai bentuk pengecekan kesiapan personel yang akan terlibat dalam pengamanan.
Kapolres Kuantan Singingi, AKBP Pangucap Priyo Soegito, S.I.K., M.H., Dalam amanatnya menyampaikan “Bahwa Polres Kuantan Singingi dan jajaran melaksanakan operasi kepolisian terpusat mantap brata lancang kuning 2023-2024 dengan didukung TNI, pemerintah daerah, instansi terkait dan mitra kamtibmas lainnya dalam rangka pengamanan pemilu tahun 2024 yang dimulai dari tanggal 19 oktober 2023 s/d tahapan pengucapan sumpah/janji presiden dan wakil presiden periode 2024-2029 yang dilaksanakan pada hari ini tanggal 20 oktober 2024,” jelas Kapolres.
Pengucapan sumpah/janji presiden dan wakil presiden periode 2024-2029 adalah tahap akhir dari operasi mantap brata 2023- 2024, Pada saat ini kita telah tahapan kampanye dalam operasi mantap praja lancang kuning 2024, untuk itu agar personel yang terlibat dalam operasi mantap praja lancang kuning 2024 dapat melaksanakan tugas dengan sebaik-baik, Tingkatkan keimanan dan ketakwaan kepada tuhan yme dan semoga tugas pengamanan ini menjadi ladang amal ibadah bagi kita semua.
“Laksanakan pengamanan dengan penuh rasa tanggung jawab, humanis dan profesional menerapkan sesuai buddy sop dengan system guna menjamin keselamatan personel, Tingkatkan sinergisitas dan soliditas antar seluruh personel pengamanan maupun stakeholder terkait, karena hal tersebut adalah kunci utama keberhasilan operasi, Saya mengucapkan terima kasih atas kerja samanya, dukungan dan rekan forkopimda serta Bantuan rekan instansi terkait selama ini dalam menyatukan tekad dan komitmen mengawal dan mengamankan serta mensukseskan pemilu tahun 2024,” ujar Kapolres.
Setelah amanat disampaikan, acara dilanjutkan dengan laporan Komandan Apel, penghormatan kepada pimpinan apel, serta pembacaan doa untuk keselamatan dan kelancaran pelaksanaan tugas pengamanan. Pukul 08.20 WIB, apel resmi ditutup, dan seluruh pasukan dapat diistirahatkan.
“Selama kegiatan apel berlangsung, situasi terpantau aman dan kondusif. Polres Kuantan Singingi memastikan bahwa kesiapsiagaan seluruh personel telah mencapai titik optimal dalam mengawal prosesi pelantikan Presiden dan Wakil Presiden RI 2024-2029. Dengan sinergi yang kuat antara kepolisian, TNI, dan instansi terkait, diharapkan keamanan nasional, khususnya di wilayah Kuansing, dapat terus terjaga dalam momen penting bagi bangsa Indonesia ini,” pungkas Kapolres.( Syafrinal )