Kapolres Kuansing Pimpin Langsung Sertijab Kabag, Kasat Dan Kapolsek
KUANTANSINGINGI || Media Humas Polri
Kapolres Kuansing AKBP Pangucap Priyo Soegito, S.I.K., M.H., pimpin upacara serah terima jabatan Kabag SDM, Kabag Log, Kasat Reskrim, Kapolsek Kuantan Tengah, Kapolsek Singingi, Kapolsek Kuantan Hilir, dan Kapolsek Cerenti Polres Kuansing di Lapangan Apel Mapolres Kuantan Singingi. Pada hari Senin (27/5/2024), pukul 07.30 WIB.
Upacara ini diikuti oleh berbagai pejabat dan personil Polres Kuansing, termasuk Waka Polres Kuansing, Kompol Robet Arizal, S.Sos., para Kabag, Kasat, Kapolsek jajaran Polres Kuansing, Ketua Bhayangkari Cab. Kuansing, para perwira Polres Kuansing, personil Polres Kuansing, dan Bhayangkari Polres Kuansing.
Para pejabat upacara terdiri dari Inspektur Upacara: AKBP Pangucap Priyo Soegito, S.I.K., M.H., Perwira Upacara: AKP Yuhelmi, Komandan Upacara: IPDA Desrizal, S.H., Pembawa Acara: AIPDA Dora, A.Md.K.G., Pembacaan Putusan: Brigadir Prasetiyo dan Pembaca Doa: Brigadir Siljagandi.
Kapolres Kuansing, AKBP Pangucap Priyo Soegito, S.I.K, M.H., menyampaikan, “Acara dimulai dengan komandan upacara memasuki lapangan dan mengambil alih pimpinan pasukan, diikuti oleh Kapolres Kuansing selaku inspektur upacara memasuki lapangan. Setelah penghormatan pasukan dan laporan dari komandan upacara kepada inspektur upacara, para pejabat yang serah terima mengambil tempat dan melaporkan diri,” ujar Kapolres.
Selanjutnya, keputusan Kapolda Riau dibacakan, yang mencakup pengangkatan dan perpindahan jabatan sejumlah pejabat Polres Kuansing yakni Kompol Yohanes Emanuel Bambang Dewanto, S.H. Dari Kasubbagrenmin Rolog Polda Riau menjadi Kabag SDM Polres Kuansing. Kompol Subagja, S.H., Dari Kabag Log Polres Kuansing menjadi Kapolsek Kuantan Tengah. AKP Syarif Sujono, Dari Kasubbagfaskon Bag Log Polres Kuansing menjadi PS. Kabaglog Polres Kuansing. IPTU Irwan Fikri, S.Sos. Dari PS. Kapolsek Cerenti menjadi PS. Kapolsek Kampar Kiri Hilir Polres Kampar. AKP Dadan Wardan Sulia, S.H. Dari Kasatsamapta Polres Kampar menjadi Kapolsek Cerenti. Kompol Sutarja, S.H. Dari Kapolsek Kuantan Hilir menjadi Pamen Polres Kuansing. IPTU Riduan Butar-Butar, S.H., M.H. Dari PS. Kapolsek Singingi menjadi PS. Kapolsek Kuantan Hilir. AKP Linter Sihaloho, S.H., M.H. Dari Kasatreskrim Polres Kuansing menjadi Kapolsek Singingi. AKP Shilton, S.I.K., M.H. Dari PS. Kanit 2 Subdit 2 Ditreskrimum Polda Riau menjadi Kasatreskrim Polres Kuansing.
Kemudian pengambilan sumpah dan penandatanganan, Proses pengambilan sumpah jabatan dilakukan dengan rohaniawan mengambil tempat, diikuti oleh penandatanganan berita acara serah terima jabatan, pengambilan sumpah, dan fakta integritas. Setelah itu, pejabat yang serah terima kembali ke tempat mereka.
Dalam amanatnya, Kapolres Kuansing menekankan bahwa serah terima jabatan ini merupakan bagian dari proses pembinaan sumber daya manusia (SDM) dalam rangka regenerasi yang dilakukan berdasarkan penilaian, evaluasi, dan assessment yang sistematik. Tujuan utamanya adalah menjamin dinamika manajemen organisasi di lingkungan Polri agar diperoleh pengalaman dalam berbagai bidang tugas untuk menghadapi tantangan di masa mendatang.
Kapolres juga menekankan pentingnya menjaga netralitas dalam Pilkada 2024 dan melarang segala bentuk politik praktis, sesuai dengan Undang-Undang Nomor 2 Tahun 2002 Pasal 28 Ayat 1. Seluruh personil diimbau untuk bijak dalam menggunakan media sosial dan menghindari postingan yang dapat menurunkan citra Polri di mata masyarakat.
Selain itu, Kapolres juga memberikan motivasi kepada seluruh personil untuk meningkatkan kualitas kesehatan pribadi, mengingat tantangan tugas yang semakin kompleks memerlukan kondisi mental yang prima. Beliau mengakhiri amanat dengan pesan kepada para pejabat lama dan baru untuk terus meningkatkan kinerja dalam mewujudkan Polri sebagai pelindung, pengayom, dan pelayanan masyarakat serta penegak hukum yang profesional, bermoral, cerdas, dan modern.
“Upacara diakhiri dengan laporan komandan upacara, penghormatan pasukan, pembacaan doa, dan inspektur upacara meninggalkan lapangan. Upacara selesai pada pukul 08.30 WIB dan dilanjutkan dengan pemberian ucapan selamat. Selama upacara berlangsung, situasi tetap aman dan kondusif,” pungkas Kapolres.(Syafrinal)