Media Humas Polri // Labuhanbatu
Apel kesiapan pengamanan penggantian malam Tahun Baru 2024 yang dilaksanakan dilapangan Apel Makopolres Labuhanbatu, Minggu (31/12/2023) di Pimpin langsung Kapolres Labuhanbatu AKBP Dr Bernhard L Malau, SIK.MH.
Selain Personel Poles Labuhanbatu Apel kesiapan pengamanan ini diikuti oleh Personel Kodim 0209/LB,, SATPOL PP, serta DISHUB Pemkab Labuhanbatu dan Labuhanbatu Utara, hal ini menunjukkan kerjasama dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban Masyarakat.
Kapolres Labuhanbatu AKBP Dr. Bernhard L Malau, SIK.MH dalam arahannya mengatakan, meskipun malam ini merayakan penggantian tahun, bisa menjadi peluang bagi tindak pidana, oleh karena itu rekan-rekan dilapangan diminta untuk tetap jeli dan pro aktif dalam menjaga situasi keamanan.
Selanjutnya Kapolres menyebutkan, kehadiran Personel Kodim 0209/LB, SATPOL PP serta DISHUB menjadi bukti komitmen bersama dalam menciptakan lingkungan yang aman dan damai menjelang Tahun Baru.
Lebih lanjut Kapolres Labuhanbatu mengatakan, Kehadiran bersama ini menciptakan Sinergi yang diperlukan untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, dalam upaya memberikan perlindungan terbaik kepada Masyarakat Labuhanbatu dan Labuhanbatu Utara.
Apel kesiapan pengamanan penggantian malam Tahun Baru ini Waka Polres, para Kasat, para Kabag turut hadir memberikan dukungan yang membangun semangat Solidaritas dan dilakukan dengan Doa bersama untuk keselamatan seluruh Personel dalam kegiatan pengamanan tersebut. ( Thamrin Nasution )