Media Humas Polri ||Labuhanbatu Selatan
Kapolres Labuhanbatu Selatan AKBP Maringan Simajuntak, S.H.,M.H., bersama Direktur RSU Nur Aini Blok Songo Dr. Dedy Irawan Nasution, M.Kes., membuka pengobatan gratis di RSU Nur Aini Blok Songo dalam rangka memperingati Hari Kesehatan Nasional (HKN) yang diadakan di RSU Nur Aini Blok Songo jalan lintas Sumatera Dusun Simpang IV Blok Songo Desa Sisumut Kecamatan Kotapinang Kabupaten Labuhanbatu Selatan Provinsi Sumatera Utara, Sabtu (11/10/23).
Hadir dalam kegiatan tersebut Kapolres Labuhanbatu Selatan AKBP Maringan Simanjuntak, S.H.,M.H., Direktur RSU Nur Aini Dr. Dedy Irawan Nasution M.Kes., Wakapolres Labuhanbatu Selatan Kompol Bambang Gunanti Hutabarat, S.H.,M.H., PLT.Kapolsekta Kotapinang Kompol Eduard Tobing S.H., Kasat Samapta Polres Labuhanbatu Selatan AKP Zulkifli, Kasikum Polres Labuhanbatu Selatan AKP Sunipan Gurusinga, S.H., Direktur RSUD Kotapinang, Mewakili Kadis Kesehatan Kabupaten Labuhanbatu Selatan Lasfita Juniati, S.ST.,MKM., Pengurus Bhayangkari Cabang Labuhanbatu Selatan, para Dokter dan Staff RSU Nur Aini, mewakili IDI Kabupaten Labuhanbatu Selatan, mewakili pengurus IPNI Kabupaten Labuhanbatu Selatan, tamu dan undangan serta masyarakat yang turut dalam pengobatan gratis.
Dalam sambutannya Direktur RSU Nur Aini Dr. Dedy Irawan Nasution, M.Kes., mengucapkan selamat datang kepada seluruh tamu undangan dan masyarakat yang akan mengikuti pengobatan gratis.
“Terima kasih kepada Kapolres Labuhanbatu Selatan AKBP Maringan Simanjuntak, S.H.,M.H dan para undangan lainnya serta masyarakat yang mengikuti pengobatan gratis.
Selamat Hari Kesehatan Nasional ke 59 tahun 2023.
Semoga kedepannya kami dari RSU Nur Aini dapat membenahi diri lagi sehingga dapat melayani masyarakat dengan lebih baik lagi. Bagi ibu-ibu yang ingin melakukan pengecekan USG, serta pemeriksaan kesehatan lainnya.
semoga ibu dan anak yang dikandung selalu sehat hingga melahirkan”.ucap Dr. Dedy.
Kapolres Labuhanbatu Selatan AKBP Maringan Simanjuntak, S.H.,M.H., mengucapkan terima kasih kepada RSU Nur Aini yang telah memfasilitasi kegiatan Baksos tersebut.
“Terima kasih kepada Direktur RSU Nur Aini beserta seluruh Dokter dan Staff yang telah memberikan sumbangsihnya untuk memfasilitasi kegiatan Bakti Sosial pengobatan gratis yang sangat berguna bagi masyarakat terutama ibu hamil.
Semoga acara ini berjalan lancar, aman dan kondusif”.ujar Kapolres.
“Kami juga menghimbau kepada masyarakat dan seluruhnya agar lebih mendekatkan diri kepada Tuhan Yang Maha Esa agar terhindar dari pikiran-pikiran negatif karena kita mengetahui untuk beberapa waktu yang lalu banyak kasus bunuh diri yang mungkin diakibatkan banyak faktor terutama faktor ekonomi.
Dan kami juga menghimbau kepada masyarakat apabila mengetahui terkait peredaran narkoba diseputaran Wilayah Kabupaten Labuhanbatu Selatan agar segera memberikan informasi kepada kami Polres Labuhanbatu Selatan ataupun Polsek terdekat agar segera ditindaklanjuti sehingga peredaran narkoba diwilayah Kabupaten Labuhanbatu Selatan dapat diminimalisir”.sambung Kapolres AKBP Maringan Simanjuntak, S.H.,MH. (M.Y.K.Simanjuntak)