Kapolres Labusel Giat Penanaman Sepuluh Juta Pohon Bersama Polri Di Halaman Kantor Bupati Labusel

Media Humas Polri ||Labuhanbatu Selatan

Kapolres Labuhanbatu Selatan AKBP Maringan Simanjuntak, S.H.,M.H melaksanakan kegiatan Penanaman Sepuluh Juta Pohon Bersama Polri dihalaman kantor Bupati Labuhanbatu Selatan yang berada dijalan lintas Sumatera Desa Sosopan Kecamatan Kotapinang Kabupaten Labuhanbatu Selatan Provinsi Sumatera Utara, Rabu (15/11/23).

Bacaan Lainnya

Hadir pada saat penanaman secara simbolis, Kapolres Labuhanbatu Selatan AKBP Maringan Simanjuntak, S.H.,M.H., Wakapolres Kompol Bambang Gunanti Hutabarat, S.H.,M.H., Mewakili Bupati Labuhanbatu Selatan Kepala Dinas Pertanian Perikanan dan Ketahanan Pangan Kabupaten Labuhanbatu Selatan Azaman Parapat, PJU Polres Labuhanbatu Selatan.

Kapolres Labuhanbatu Selatan AKBP Maringan Simanjuntak, S.H.,M.H mengatakan bahwa Polri melaksanakan giat Penanaman Sepuluh Juta Pohon tersebut bertujuan untuk penghijauan.
“Sesuai Surat Tugas Kapolri Nomor : ST/1595/XI/KEP./2023 tanggal 13 Nopember 2023 tentang Pemberitahuan Penanaman Sepuluh Juta Pohon Antara Polri Dengan Kemenko PMK maka Polres Labuhanbatu Selatan turut serta melakukan penanaman pohon dihalaman kantor Bupati Labuhanbatu Selatan yang bertujuan untuk penghijauan dan reboisasi alam”.ujar Kapolres.

Kapolres juga menyebutkan bahwa jumlah pohon yang ditanam ada sekitar 100 pohon. “Ada berbagai jenis pohon yang kita tanam terutama pohon mahoni dengan jumlah 100 pohon yang tersebar juga di setiap Polsek Sejajaran. Kami mengucapkan terima kasih kepada Pemkab Labuhanbatu Selatan yang juga turut serta dalam kegiatan penanaman pohon tersebut”.tambah AKBP Maringan Simanjuntak, S.H.,M.H. (M.Y.K.Simanjuntak)

Pos terkait