Kapolres Labusel Kunjungan Ke Daerah Perbatasan Labusel Giat Cooling System  Deteksi Gankamtibmas Jelang Pemilu 2024

Media Humas Polri // Labuhanbatu Selatan

 

Bacaan Lainnya

Kapolres Labuhanbatu Selatan AKBP MARINGAN SIMANJUNTAK, S.H.,M.H., bersama para PJU dan rombongan mengunjungi daerah perbatasan yang ada di Kabupaten Labuhanbatu Selatan tepatnya di Dusun Batu Mundom Desa Parimburan Kecamatan Sungai Kanan Kabupaten Labuhanbatu Selatan Propinsi Sumatera Utara, Sabtu (13/1/2024).

Turut serta bersama Kapolres Labuhanbatu Selatan AKBP Maringan Simanjuntak, S.H.,M.H., Wakapolres Labuhanbatu Selatan KOMPOL Bambang Gunanti Hutabarat, S.H.,M.H., sejumlah PJU Polres Labuhanbatu Selatan.

Kapolsek Sei Kanan AKP Samsuddin Amri bersama personel Polsek Sei Kanan dan Bhabinkamtibmas Polsek Sei Kanan, Camat Sungai Kanan H. Parhimpunan Siregar, S.Pd.,M.Pd., Bhabinsa dan personel Koramil 12/Langga payung, PJ Kepala Desa Parimburan.

Di Dusun Batu Mundom tersebut, Kapolres Labuhanbatu Selatan bersama rombongan disambut dengan rasa kekeluargaan oleh sejumlah masyarakat termasuk Kepala Dusun Batu Mundom Aliyes Pikar Siregar, tokoh masyarakat Sahlan Tanjung, tokoh agama Poltak Siregar, tokoh Adat Tongku Parlindungan Siregar dan masyarakat Dusun Batu Mundom Desa Parimburan.

Dalam sambutannya, warga masyarakat Dusun Batu Mundom yang diwakilkan oleh tokoh adat Tongku Parlindungan Siregar bahwa mereka sangat senang dan bersyukur dengan kunjungan dari pihak Polres Labuhanbatu Selatan.

“Terima kasih kami ucapkan kepada bapak Kapolres Labuhanbatu Selatan beserta rombongan yang untuk pertama kalinya ini lah dari pihak Polres datang berkunjung ke Dusun kami Dusun Batu Mundom. Kami sangat senang dan bersyukur dengan kunjungan dari bapak-bapak semua.

Kami juga ingin menyampaikan usulan dan saran kami kepada bapak PJ Kepala Desa Parimburan dan bapak Camat Sungai Kanan bahwa kami disini sangat membutuhkan pembangunan sumur bor dan kamar mandi sehingga masyarakat Dusun Batu Mundom mudah mendapatkan air bersih yang selama ini kami harus turun jauh ke aliran sungai dan belum pernah ada pembangunan sumur bor di Dusun Batu Mundom”.ucap bapak tersebut.

Hal yang sama juga disampaikan oleh masyarakat lainnya seperti tokoh masyarakat Sahlan Tanjung dan tokoh agama Poltak Siregar.

“Kami memang sangat membutuhkan sarana air bersih terutama untuk masjid di kampung kami ini yang sampai sekarang belum ada airnya maupun kamar mandinya.

Jadi kami berharap kepada bapak PJ Kepala Desa Parimburan dan bapak Camat agar dapat merealisasikan usulan dari kami masyarakat Dusun Batu Mundom yang terpencil didaerah perbatasan.

Kami juga tidak pernah merasakan mendapatkan bantuan-bantuan dari Pemerintah maupun dari sekolah untuk anak-anak kami karena mereka sekolah diluar Kabupaten Paluta sementara kami tinggal di Kabupaten Labuhanbatu Selatan.

Kami berharap Pemerintah Kabupaten Labuhanbatu Selatan dapat lebih memperhatikan kami di Dusun Batu Mundom ini”, keluh Poltak Siregar.

Dalam kesempatan tersebut, Kapolres menyampaikan rasa terima kasihnya atas sambutan yang begitu besar dari masyarakat Dusun Batu Mundom.

“Kami sangat berterima kasih atas sambutan yang begitu besar oleh masyarakat Dusun Batu Mundom ini.

Dalam waktu dekat ini kami bersama Wakapolres akan bertemu dengan Bupati dan Sekda Kabupaten Labuhanbatu Selatan. Kami akan sampaikan langsung usulan maupun keluhan dari bapak ibu.

Dan kami berharap bapak PJ Kepala Desa Parimburan maupun bapak Camat Sungai Kanan dapat juga menyampaikan hasil pertemuan kita ini kepada bapak Bupati dan Sekda sehingga masyarakat dapat terlayani dan merasa diperhatikan oleh Pemerintah Kabupaten Labuhanbatu Selatan walaupun mereka berada jauh diperbatasan”.ujar Kapolres Labuhanbatu Selatan.

“Sebenarnya kami ingin lebih lama bertemu dan berkumpul dengan masyarakat disini tapi masih ada panggilan tugas yang lain yang harus diselesaikan dan kami sangat senang, sangat bangga dan bahagia dapat bertemu langsung dengan masyarakat Dusun Batu Mundom.

Kami berharap tetap jaga kerukunan dan kondusifitas Kamtibmas menjelang Pemilu 2024 ini.

Pilihan boleh berbeda tapi persaudaraan adalah yang paling utama”.pungkas Kapolres AKBP Maringan Simanjuntak, S.H.,M.H. ( M.Y.K.Simanjuntak )

Pos terkait