Media Humas Polri// Labuhanbatu Selatan
Kapolres Labuhanbatu Selatan, AKBP Arfin Fachreza, S.H., S.I.K., M.H., kembali menunjukkan kepedulian kepada warga yang membutuhkan melalui kegiatan bakti sosial berupa pembagian paket bahan pokok.
Bantuan ini berupa beras 10 kg, minyak makan 1 kg, gula pasir 1 kg, serta satu kotak mi instan yang diberikan kepada masyarakat di Dusun Gonting Gajah, Desa Sosopan, Kecamatan Kotapinang, Kabupaten Labuhanbatu Selatan, pada Kamis (7/11/2024).
Kapolres Labuhanbatu Selatan, AKBP Arfin Fachreza, S.H., S.I.K., M.H., yang diwakili oleh Kasat Binmas Polres Labuhanbatu Selatan, AKP Henry Surbakti, bersama personel Sat Binmas dan Si Humas Polres Labuhanbatu Selatan, tim bergerak langsung ke lokasi penyerahan bantuan untuk memastikan bantuan diterima langsung oleh masyarakat.
Kegiatan ini menjadi salah satu program prioritas Polri dalam rangka membantu meringankan beban hidup masyarakat sekitar, terutama yang berada dalam kondisi ekonomi yang sulit.
AKP Henry Surbakti, mengungkapkan bahwa kegiatan bantuan sosial ini merupakan bagian dari komitmen Polres Labuhanbatu Selatan dalam memberikan perhatian dan kepedulian kepada warga.
“Kami berharap kehadiran kami melalui bantuan ini bisa dirasakan manfaatnya oleh masyarakat.
Sebagai anggota kepolisian, kami ingin mendekatkan diri kepada masyarakat dan turut meringankan beban mereka”.ungkapnya.
AKP Henry Surbakti, yang terjun langsung di lapangan, menyatakan bahwa kegiatan ini tidak hanya berupa pemberian bantuan, namun juga sebagai upaya mempererat tali silaturahmi antara polisi dan masyarakat.
“Kami ingin agar masyarakat selalu merasa didukung, tidak hanya dari sisi keamanan, tetapi juga dalam aspek sosial. Kami hadir untuk mendampingi dan membantu mereka.
Kegiatan ini juga merupakan bagian dari upaya Cooling System dalam rangka menciptakan suasana kondusifitas lingkungan yang aman dan damai menghadapi Pemilihan Serentak Tahun 2024″.sambung AKP Henry Surbakti.
Sementara itu, kegiatan ini mendapat apresiasi positif dari warga setempat.
Salah seorang penerima bantuan, ibu Saini, yang sehari-hari bekerja sebagai buruh tani, menyampaikan rasa syukur atas bantuan yang diterima. “Bantuan ini sangat membantu kami di saat-saat sulit seperti sekarang.
Kami sangat berterima kasih kepada Kapolres Labuhanbatu Selatan dan jajarannya atas kepeduliannya.
Semoga Bapak Kapolres Labuhanbatu Selatan beserta jajaran sehat selalu dan sukses terus.” ucap ibu Saini dengan mata berkaca-kaca.
Kegiatan bakti sosial ini diharapkan dapat menjadi inspirasi bagi elemen lain di masyarakat untuk ikut berperan aktif dalam membantu warga yang membutuhkan. Selain itu, Polres Labuhanbatu Selatan juga berkomitmen untuk terus melakukan kegiatan sosial serupa di masa yang akan datang sebagai wujud nyata dari kedekatan dan kepedulian polisi terhadap masyarakat.
Di penghujung kegiatan, Kasat Binmas AKP Henry Surbakti, menyampaikan bahwa kegiatan sosial seperti ini tidak hanya berfokus pada pemberian bantuan material, tetapi juga menjadi sarana untuk mempererat komunikasi dengan masyarakat.
“Kami berharap masyarakat merasa nyaman dan terlindungi, karena kepolisian hadir bukan hanya untuk menjaga ketertiban, tapi juga untuk berbagi kebaikan,” kata Kapolres Labuhanbatu Selatan, AKBP Arfin Fachreza, S.H., S.I.K., M.H., melalui Kasat Binmas AKP Henry Surbakti yang diamini oleh Brigadir Si Humas BRIPKA Sukardi.
Polres Labuhanbatu Selatan yang Presisi siap mengamankan agenda Pilkada serentak Tahun 2024 dan agenda Kamtibmas dengan terus berbuat baik, kerja cepat, cerdas dan tuntas serta ikhlas.(M.Y.K.Simanjuntak)