Kapolres Labusel Staff Dan Bhayangkari Cabang Labusel Ucapkan Selamat Menjalankan Ibadah Puasa Ramadhan 1445 H/2024 M

Media Humas Polri // Labuhanbatu

Dengan datangnya Bulan Suci Ramadhan tahun 1445 H/2024 M, Kapolres Labuhanbatu Selatan AKBP Maringan  Simanjuntak , S.H., M.H., mengucapkan selamat menjalankan ibadah puasa bagi seluruh masyarakat Kabupaten Labuhanbatu Selatan yang menjalankannya.

Bacaan Lainnya

Kapolres menyampaikan, semoga ibadah puasa yang dijalankan oleh umat Islam dapat menjadi pintu kebaikan bagi semua.

“Saya pribadi sebagai Pimpinan Polres Labuhanbatu Selatan beserta Staff dan Bhayangkari Cabang Labuhanbatu Selatan mengucapkan selamat menjalankan ibadah puasa bagi saudara-saudara kami umat Muslim yang ada di Kabupaten Labuhanbatu Selatan.

Semoga ibadah puasa dan ibadah lainnya yang dilaksanakan dapat menjadi pintu kebaikan bagi sesama kita.

“Tetap jaga kesehatan dan kerukunan agar tercipta situasi Kamtibmas yang kondusif sehingga masyarakat yang melaksanakan ibadah puasa maupun ibadah lainnya dimalam hari dapat lebih aman dan nyaman,” ucap Kapolres AKBP Maringan.

AKBP Maringan juga menyampaikan terima kasih kepada masyarakat Kabupaten Labuhanbatu Selatan yang telah membantu polri dalam menjaga Kamtibmas tetap kondusif.

“Kami sebagai Pimpinan dari Polres Labuhanbatu Selatan mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan dukungan maupun turut serta membantu kami dalam menjaga situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif di Kabupaten Labuhanbatu Selatan ini.

Selamat menjalankan ibadah puasa”.pungkas Kapolres Labuhanbatu Selatan AKBP Maringan Simanjuntak, S.H., M.H.( M.Y.K.Simanjuntak )

Pos terkait