Kapolres Labusel Tinjau Langsung Pengamanan Penghitungan Suara Di Kantor PPK Kecamatan Torgamba

Media Humas Polri // Torgamba

Kepala Kepolisian Resor (Kapolres) Labuhanbatu Selatan AKBP Maringan Simanjuntak, S.H., M.H melakukan kunjungan ke Kantor Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Torgamba untuk mengecek langsung personel yang melaksanakan pengamanan pada perhitungan suara dari hasil Pemilihan, Rabu (21/2/2024).

Bacaan Lainnya

Dalam kegiatan tersebut, Kapolres turut didampingi oleh Pamatwil Kecamatan Torgamba KOMPOL Eduard Tobing, S.H., Kasat Binmas AKP Henry Surbakti, Kasi Propam AKP Iman Azahari Ginting, S.H., M.H, dan Kapolsek Torgamba AKP M. Ilham Lubis, S.H dan personel yang melaksanakan pengamanan.

Kunjungan tersebut merupakan upaya untuk memastikan kelancaran dan keamanan pelaksanaan penghitungan suara calon Presiden dan Wakil Presiden yang sedang berlangsung di PPK Kecamatan Torgamba.

Dengan mendampingi jajaran petugas keamanan lainnya, Kapolres Labuhanbatu Selatan ingin memastikan bahwa proses demokrasi itu berjalan dengan aman dan tertib.

Dalam kesempatan tersebut, Kapolres Labuhanbatu Selatan beserta Pamatwil dan Kapolsek Torgamba melakukan monitoring pelaksanaan penghitungan surat suara calon Presiden/Wakil Presiden yang sedang berlangsung di PPK Kecamatan Torgamba.

Kapolres Labuhanbatu Selatan AKBP Maringan Simanjuntak, S.H. M.H mengungkapkan bahwa keamanan dan ketertiban selama proses penghitungan suara menjadi prioritas utama pihak kepolisian khususnya Polres Labuhanbatu Selatan.

Hal ini dilakukan dalam upaya untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat agar proses demokrasi berjalan dengan lancar tanpa ada ancaman yang mengganggu.

“Kami terus berupaya untuk memastikan bahwa proses penghitungan suara berlangsung dengan baik dan sejahtera. Ini merupakan tanggung jawab bersama untuk menjaga keamanan selama pemilu,” kata Kapolres AKBP Maringan.

Di samping itu, Pamatwil Kecamatan Torgamba Kompol Eduard Tobing, S.H. menambahkan.

“Kami selalu berkoordinasi dengan pihak-pihak terkait untuk memastikan bahwa setiap tahapan pemilu berjalan dengan baik tanpa hambatan.Keamanan dan ketertiban selama proses penghitungan suara merupakan hal yang sangat penting bagi kami.” ucap Kompol Eduard.

Kunjungan Kapolres Labuhanbatu Selatan tersebut diharapkan dapat memberikan keyakinan kepada masyarakat bahwa pihak kepolisian hadir untuk melindungi keamanan selama proses demokrasi berlangsung.

Setelah kunjungan tersebut, pihak kepolisian terus melakukan patroli dan pengawasan di sekitar wilayah PPK Torgamba untuk memastikan keamanan selama proses pemilu berlangsung.

Dalam situasi seperti ini, kehadiran pihak kepolisian yang proaktif menjadi sangat penting dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban selama proses pemilu. Dengan adanya kunjungan dari Kapolres Labuhanbatu Selatan beserta jajaran, diharapkan masyarakat dapat merasa lebih tenang dan yakin bahwa proses pemilu berlangsung dengan aman dan tertib. ( M.Y.K.Simanjuntak )

Pos terkait