Kapolres Lembata Tatap Muka Bersama Manejer PT Cendana Indopearls dan Para Satpam Se kabupaten Lembata

Lembata // Media Humas Polri.Com

Kegiatan tatap muka dipimpin langsung oleh Kapolres Lembata, AKBP Dr. Josephien Vivick Tjangkung, S.Sos, M.I.Kom yang didampingi oleh Kasat Binmas Polres Lembata, IPTU Aloysius Langoday yang b bertempat di Halaman PT.Cendana Indopearis Desa Hadakewa Kecamatan Lebatukan Sabtu 10/6/2023/pukul 11.00 WITA.

Bacaan Lainnya

Turut Hadir dalam Kegiatan tersebut yakni; Perwakilan dari PT.Cendana Indopearls, Hidayat selaku HRD
Perwakilan dari PT.Cendana Indopearls, Mus selaku Farmanejer, Para Satpam, Kapospol Lebatukan AIPDA Viktor Lay, Babinsa merdeka, Paraka Rohim, dann Anggota Babinkamtibmas Polsek Lebatukan serta jajaran
Anggota Binmas Polres Lembata

Kesempatan itu, farmaneger PT.Cendana Indoprearls,Musa mengucapkan terima kasih dan selamat datang di Desa Merdeka Ibu Kapolres Lembata serta jajaran dan Para Satpam. Kegiatan ini diharapkan dapat bermanfaat bagi kita semua, baik itu Security maupun Kami yang berada di PT.Cendana Indopearls.
Kami laporkan Jumlah kami semua 52 orang dengan rincian : 31 orang di desa merdeka, 21 orang di Desa Riabao.

Kesempatan yang sama, Ketua Security Lembata, mengatakan,
Kami dari Satpam Lembata berjumlah 140 org namun yang hadir belum maksimal karena adanya piket dan ada yang kondisi sakit belum sempat hadir untuk itu, Kami mohon maaf kepada ibu Kapolres Lembata mungkin acara seremonial tadi ada kesalahan dalam seromianl ini saya mohon maaf, dan juga Kepada pimpinan PT Cendana Indopearls yang sudah mengijinkan lokasi ini untuk kami Satpam Lembata dapat melakukan kegiatan ini.

Selain itu, Kami pula meminta dukungan dari ibu Kapolres Lembata untuk memberikan masukan dan pembinaan kepada kami untuk memenuhi kemampuan kami selaku garda pratama di Kabupaten Lembata, ucapnya.

Selanjutnya, Kapolres Lembata, AKBP Josephine Vivick Tjangkung mengucapkan terima kasih atas undangannya yang mana tempat yang terkenal dan di banggakan di NTT dengan Pembudidayaan mutiara dan sudah banyak hasil yang di kirim ke luar Ungkapnya.

Kemudian dikatakannya, Banyak Pengelaman penting dan wawasan berbisnis yang didapatkan ditempat ini, hal yang tidak pernah dimiliki oleh para satpam di luar perusahan, Banyak perusahan yang banyak menggunakan tenaga dari Satpam di Lembata hanya di pekerjakan tapi tidak ada pembinaan secara langsung, sehingga melalui kegiatan ini diharapkan akan ada pembinaan rutin yang dilakukan untuk para satpam disini. Ujar AKBP Josephine Vivick

Lanjutnya, Sepesifik satpam lebih pada pengamanan di lingkungan tempat kerja masing- masing, sehingga rekan-rekan satpam harus menyesuaikan dengan lokasi dan situasi ditempat kerjanya, dan sekali lagi terima kasih kepada pimpinan Perusahan karena telah menggunakan tenaga bapak / ibu sebagai tenaga keamanan, disini lebih dari 100 orang tenaga satpam keamanan, olehnya itu polri harus mendapatkan data diri seluruh satpam agar pihaknya bisa mengontrol,agar kedepannya bisa memberikan pembinaan melalui fungsi Binmas. Tuturnya.

Harus ada program-program pembinaan sehingga kualitas satpam di Kabupaten Lembata terus meningkat, dapat diketahui bahwa, untuk menyambut HUT Bhayangkara, Polres Lembata menggerakan seluruh masyarakat kabupaten Lembata, untuk menjaga tempat lokasi-lokasi keindahan alam. Karena di Lembata sudah di akui oleh pemerintah Pusat- NTT, Lembata adalah salah satu kabupaten dengan keindahan alam yang mempesona, kita harus menjaga dan bersama-sama membangun lembata agar Lembata bisa menjadi tempat Wisata yang mendunia. Pungkas AKBP Josephine Vivick.

Lebih Jauh, Kapolres AKBP Josephine mengatakan, Kita bisa melihat keindahan alam di tempat PT.Cendana Indopearls. saya berharap kegiatan tanggal 30 juni kita bersama seluruh lapisan masyarakat membersihkan sampah- sampah yang ada di bibir pantai. Kegiatan ini diharapkan dapat memotivasi masyarakat kita untuk selalu menjaga keindahan alam di tanah Lembata. saya mohon kehadiran dan kerjasamanya, nanti akan di komunikasikan oleh bapak Kapospol setempat.

Kita bersama seluruh Kepala Desa dan Camat akan bersinergi untuk menjaga dan melestarikan keindahan alam ditanah Lembata, tentunya pihaknya akan menyiapkan 1000 terumbuh karang untuk di Tanam di Laut dan sekaligus mengundang 500 orang untuk terlibat dalam kegiatan ini. Ucapnya

Peran serta teman teman satpam sangat penting dan dibutuhkan mengawal dan menyukseskannya, lagipula pihaknya sering mendapatkan Laporan bahwa ditempat ini sering terjadi kasus kekerasan terhadap perempuan dan anak, tentunya sangat berharap kedepannya tidak lagi terjadi karena hal ini akan menjadi atensi saya selaku Kapolres. Tambahnya.

Waktu saya datang berkunjung di lapas Kelas III Lembata, banyak pelaku kekerasan terhadap perempuan dan anak dibawah umur yang dilakukan oleh orang tua, hal ini sangatlah miris yang saya tahu adalah di tanah Lembata ini menjunjung tinggi adat dan budaya, dan salah satu budaya kita adalah memuliakan wanita, menjaganya, menyayanginya, bukan malah dijadikan pelampiasan nafsu dan emosi sesaat, hal ini kepada rekan-rekan satpam adalah perpanjangan tangan Polri sebagai garda pratama yang menjaga keamanan dilingkup tempat kerjanya, pihaknya juga meminta agar rekan-rekan satpam selalu bersinergi dengan pihak Kepolisian dalam hal menjaga Kemanan dan Ketertiban Masyarakat. Tuturnya. (Ahmad)

Pos terkait