Kapolres Tabanan Pimpin Upacara Kenaikan Pangkat Pengabdian Dengan Tetap Terapkan Prokes

 

Polda Bali – Polres Tabanan – Humas, Tabanan-MediaHumasPolri-Sebagai wujud Penghargaan Kepolisian Republik Indonesia kepada anggota Bhayangkara, yang telah mengabdikan dirinya dengan baik selama bertugas, menjelang dua bulan lagi memasuki Purna Tugas, Kapolres Tabanan AKBP Ranefli Dian Candra SIK, SH., melantik I Ketut Sukanata dari pangkat AIPTU menerima kenaikan pangkat pengabdian menjadi IPDA terhitung mulai tanggal ( TMT ) 01 September 2021,

Bacaan Lainnya

 

Upacara Korps raport kenaikan bertempat halaman depan Polres Tabanan, dipimpin langsung oleh Kapolres Tabanan diikuti para Pejabat Utama Polres Tabanan dan perwakilan Perwira, Barigadir dan ASN Polri Polres Tabanan

Aiptu I Ketut Sukanata adalah anggota Polsek Kediri – Polres Tabanan dalam kesehariannya mengemban tugas sebagai Bhabinkamtibmas Desa Abiantuwung Kec. Kediri, Kabupaten Tabanan. Yang dua bulan lagi akan memasuki Purna Tugas.

Pada kesempatan tersebut dalam Kapolres Tabanan menyampaikan mengucapkan selamat atas kenaikan pangkat pengabdian yang diterima, hal ini tidak mudah dicapai, harus disertai dengan dedikasi dan loyalitas pengabdian yang terbaik. Jadikan kenaikan pangkat ini penyemangat dalam pelaksanaan tugas walaupun hanya beberapa bulan. Hal ini Juga hendaknya menjadi contoh bagi yang lainnya untuk tetap disiplin dalam pelaksanaan tugas sesuai dengan SOP yang telah ditentukan. Sehingga di masa Dinas kita sebagai anggota Polri tidak pernah ada cacat, Berikan Pengabdian yang terbaik untuk Bangsa dan Negara melalui Dinas Kepolisian Republik Indonesia, kata Kapolres Tabanan.

Dalam Pasca pandemi covid19 ini hendaknya juga tetap menggelontorkan tentang disiplin Protokol Kesehatan bagi masyarakat, seluruh anggota agar bahu membahu dengan stakeholder yang ada di wilayah tugasnya masing-masing untuk melakukan upaya upaya pencegahan terhadap penyebaran covid19. Sekali lagi saya ucapkan Selamat atas kenaikan pangkatnya. Tutup Kapolres Tabanan.

( Humas Polres Tabanan)

Pos terkait