Kapolsek Cantigi Gelar Sambang Silkamtibmas Jalin Kedekatan Dengan Masyarakat
Media Humas Polri Com | Indramayu
Dalam rangka Harkamtibmas menjalin kemitraan dengan semua lapisan masyarakat, Kapolsek Cantigi, Iptu Ian Hernawan, S.H, MAP bersama Bhabinkamtibmas Polsek Cantigi jajaran Polres Indramayu Polda Jabar melaksanakan kegiatan sambang Silaturahmi Kamtibmas, Jumat (21/10/22).
Dalam kegiatan ini, Kapolsek Cantigi menyambangi warga Desa Panyingkiran Kidul, Kecamatan Cantigi, Kabupaten Indramayu.
Kapolres Indramayu, AKBP M. Lukman Syarif melalui Kapolsek Cantigi, Iptu Ian Hernawan menuturkan, Sambang dan silaturahmi ini merupakan tugas rutin dari Polri untuk menjalin hubungan kedekatan dalam menyampaikan pesan kamtibmas agar tercipta suasana kondusif di wilayah binaan.
Kapolsek menyebut, rutinitas ini selain upaya pemeliharaan kamtibmas (Harkamtibmas) di wilayah. Keberadaannya di tengah-tengah warga, sekaligus untuk mempererat hubungan silaturahmi antara Polri dan masyarakat.
Dalam kesempatan itu, lanjut Kapolsek, pihaknya juga menyampaikan pesan kamtibmas kepada warga.
“Dengan begitu situasi kamtibmas yang kondusif di lingkungan tempat tinggal dan wilayah hukum Polsek Cantigi,” ungkap Iptu Ian Hernawan didampingi Kasi Humas Polres Indramayu, Iptu Didi Wahyudi.@Budi