Kapolsek Mandiracaran AKP Junaedi Giat Penyuluhan di Desa Seda
Media Humas Polri || POLRES KUNINGAN
Kapolsek Mandiracaran AKP Junaedi bersama anggotanya melaksanakan kegiatan wawasan kebangsaan dengan tema Penyuluhan dan pelatihan pendidikan bagi masyarakat Desa Seda Kecamatan Mandirancan Kabupaten Kuningan tahun anggaran 2022, Kamis (22/09/2022).
Sekira mulai pukul 09.00 Wib sampai dengan selesai bertempat di aula balai desa Seda Kecamatan Mandirancan, Telah diselenggarakan kegiatan wawasan kebangsaan dengan tema Penyuluhan dan pelatihan pendidikan bagi masyarakat Desa Seda tahun anggaran 2022.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut yaitu Camat Mandirancan,, Kapolsek AKP Junaedi, Danramil Pancalang, Kasi pemerintahan kecamatan Mandirancan Kasi trantib kecamatan Mandirancan, Bhabinkamtibmas, Babinsa, Staf Pemdes Seda dan Toga tomas Desa seda.
Adapun susunan acara diantaranya yaitu Pembukaan, Menyanyikan lagu Indonesia raya, Sambutan Kepala desa dan Materi dari Camat Mandirancan, Materi dari Kapolsek AKP Junaedi, juga materi dari Danramil Pancalang dan Penutup.
Kapolsek Mandiracaran AKP Junaedi mengatakan kepada Awak Media, Bahwa Kegiatan wawasan kebangsaan dengan tema Penyuluhan dan pelatihan pendidikan bagi masyarakat Desa Seda, merupakan kegiatan rutin dalam rangka meningkatkan wawasan kebangsaan masyarakat khususnya desa Seda.
Diharapkan setelah kegiatan tersebut masyarakat di Desa Seda dapat mendapatkan informasi serta mengerti akan hak dan kewajiban dalam bermasyarakat dan bernegara.
Selama berlangsungnya kegiatan penyuluhan di desa Seda situasi berjalan dengan baik dan lancar,” pungkas AKP Junaedi.@Budi