Kapolsek Sengah Temila Tingkatkan Kesiagaan Menjelang Pilkada melalui Silaturahmi di Masjid Hisbulwaton

Kapolsek Sengah Temila Tingkatkan Kesiagaan Menjelang Pilkada melalui Silaturahmi di Masjid Hisbulwaton

Media Humas Polri || Kalbar

Bacaan Lainnya

Dalam rangka menjaga keamanan menjelang Pilkada yang akan datang serta melawan penyebaran berita hoaks, Kapolsek Sengah Temila Iptu Zulianto melaksanakan kegiatan silaturahmi dan cooling system di Masjid Hisbulwaton Dusun Sepatah Desa Simpang Aur Kecamatan Sengah Temila Kabupaten Landak, Jumat 27/09/2024.

Kegiatan ini dihadiri oleh beberapa tokoh masyarakat antara lain Ustad Ahmad selaku tokoh agama, Susanto selaku Ketua Masjid Hisbulwaton Sepatah, Kadus Sepatah Ya’Syahril Bulan, serta pengurus Masjid Hisbulwaton Sepatah.

Dalam kesempatan tersebut, Kapolsek Sengah Temila Iptu Zulianto menyampaikan pesan terkait pentingnya menjaga keamanan dan ketertiban menjelang Pilkada 2024.

BACA JUGA Coffe Morning Kapolres Landak Langkah Strategis Cooling System Jelang Pilkada 2024

Polsek Singingi Tertibkan Penambangan Emas Tanpa Izin (PETI) di Kelurahan Muara Lembu

Terkait Menurun Grade Baik ULM Fokus Perbaiki Tata Kelola Kejar Cepat Akreditasi Ulang

“Kami mengajak seluruh elemen masyarakat untuk bersama-sama menjaga situasi tetap kondusif dan tidak mudah terprovokasi oleh berita-berita yang belum jelas kebenarannya,” ujar Kapolsek.

Kapolsek juga menambahkan bahwa pihak kepolisian akan terus meningkatkan pengawasan dan patroli untuk mencegah terjadinya konflik sosial.

“Kami juga berharap peran serta masyarakat dalam melaporkan segala bentuk informasi yang mencurigakan agar Pilkada berjalan dengan aman dan damai,” tambahnya.

Sementara itu, Ustad Ahmad selaku tokoh agama menuturkan pentingnya menjaga persatuan dan kebersamaan di tengah situasi politik yang semakin memanas.

“Marilah kita selalu berpikir positif dan menjaga ukhuwah Islamiyah. Jangan mudah terpecah belah oleh isu-isu yang tidak benar,” ungkapnya.

Kegiatan silaturahmi dan cooling system ini diharapkan mampu menumbuhkan kesadaran masyarakat untuk lebih bijak dalam menerima informasi, terutama di tengah gempuran berita hoaks menjelang Pilkada. ( Widodo )

Pos terkait