Kapolsek Sindangwangi Hadiri Kegiatan Monev PKK Majalengka di Desa Bantaragung

Kapolsek Sindangwangi Hadiri Kegiatan Monev PKK Majalengka di Desa Bantaragung

Media Humas Polri Com | Majalengka

Bacaan Lainnya

Kapolsek Sindangwangi Polres Majalengka IPTU Wili Rukwili menghadiri Kegiatan Monitoring dan Evaluasi (Monev) 10 Program PKK dan 5 Lomba Tingkat Kabupaten Majalengka Tahun 2022 yang bertempat di Kantor Balai Desa Bantaragung Kecamatan Sindangwangi Kabupaten Majalengka, Kamis (20/10/2022).

Turut hadir dalam Kesempatan tersebut, Ketua Tim IV Monev TP PKK Kabupaten Majalengka Ny.Hj.Imas Maslahat beserta Jajaran, Muspika Sindangwangi, Bhayangkari Ranting Sindangwangi, Ketua Persit Candra Kirana Ranting Sindangwangi, Kepala Desa dan Perangkat Se Kecamatan Sindangwangi.

Pelaksanaan monitoring ini bertujuan untuk memaksimalkan peninjauan hasil supervisi sebelumnya dan mengamati secara langsung pelaksanaan kegiatan Tertib Administrasi PKK, PAAR, UP2K PKK, Hati PKK, IVA Test tahun 2022.

Selain itu, sambung Kapolsek monitoring tersebut juga untuk menentukan nominasi unggulan di tahap evaluasi terkait pelaksanaan 10 Program Pokok PKK.

Hal itu dimaksudkan untuk menemukan dan mengenali potensi-potensi yang dapat dikembangkan, sekaligus untuk mengevaluasi hal-hal yang telah dilakukan, baik tingkat keberhasilan maupun yang harus dibenahi.

Oleh karena itu, diharapkan Tim Monitoring dan Evaluasi yang dipimpin oleh Ketua Tim IV Monev TP PKK Kabupaten majalengka bisa memberikan ide, saran dan gagasan, sehingga termotivasi untuk dapat mengembangkan desa-desa di Kabupaten Manalengka sesuai dengan potensi yang dimiliki.

Pada kali ini merupakan Monev 10 Progaram Pokok PKK yang telah dilaksanakan oleh PKK beserta Kader PKK Se Kecamatan Sindangwangi yang telah ditinjau oleh Ketua Tim Monev IV PKK Kabupaten Majalengka beserta jajarannya, sedangkan 5 Lomba dari Tingkat Kabupaten Majalengka mencakup Dea Wisma,Simulasi Paaredi,UP2K PKK, Hatinya PKK dan Hasil Pelayanan IVA Test. Selama Kegiatan Berlangsung Aman,Tertib dan Lancar,”terang Kapolres Majalengka AKBP Edwin Affandi melalui Kapolsek Sindangwangi IPTU Wili Rukwili.@ Budi

Pos terkait