Kapolsek Torgamba Gelar Minggu Kasih Di Gereja GBKP Cikampak
Media Humas Polri||Labuhanbatu Selatan
Dalam rangka memberikan pengamanan sekaligus mendekatkan diri kepada masyarakat, Polsek Torgamba Polres Labuhanbatu Selatan menggelar kegiatan *Minggu Kasih* diwilayah hukum Polsek Torgamba tepatnya di Gereja GBKP Cikampak Desa Aek Batu Kecamatan Torgamba Kabupaten Labuhanbatu Selatan, Minggu (25/8/2024).
Acara tersebut dihadiri Kapolsek Torgamba AKP Muhammad Ilham Lubis, S.H., Kanit Lantas .Polsek Torgamba IPDA Haris Fadillah, KA SPK “B” Polsek Torgamba AIPTU Hendri Sinaga, anggota Unit Reskrim Polsek Torgamba BRIGPOL Dodi Parsong, T.S.
Sementara Pengetua Gereja GBKP Cikampak yang juga sebagai pengkotbah Pt Nd Difa Br Sebayang dengan tema “Bapa Si Notoken Jabu” dengan dihadiri juga jamaat Gereja sekitar 85 orang.
Rangkaian ibadah dimulai sekira pukul 10.00 wib.
Selesai rangkaian kegiatan ibadah Minggu, AKP Ilham Lubis menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas kepada jemaat yang mencakup ajakan untuk hidup rukun ditengah perbedaan.
“Marilah kita semua hidup rukun dalam bermasyarakat, hindari penyalahgunaan narkoba dan mari kita menjaga ketertiban serta keamanan diwilayah kita masing-masing”.ujar AKP Ilham Lubis
Selain itu, IPDA Haris Fadillah juga mengingatkan jemaat untuk selalu mematuhi peraturan lalu lintas.
“Gunakan selalu helm yang standard saat berkendara agar kita dapat terhindar dari resiko yang tinggi.
Kami juga mengingatkan bahwa layanan SIM keliling untuk perpanjangan SIM A dan SIM C sudah tersedia di Polsek Torgamba setiap hari Jum’at”.terang IPDA Haris Fadillah.
Jemaat Gereja GBKP Cikampak memberikan tanggapan positif terhadap kegiatan Minggu Kasih tersebut, mereka mengucapkan terima kasih atas kehadiran dan pesan-pesan Kamtibmas yang disampaikan oleh pihak Kepolisian.
Polres Labuhanbatu Selatan yang Presisi siap mengamankan agenda Pilkada serentak Tahun 2024 dan agenda Kamtibmas dengan terus berbuat baik, kerja cepat, cerdas dan tuntas serta ikhlas.(M.Y.K.Simanjuntak)