Media Humas Polri || Labuhanbatu
Kapolsekta Kotapinang Polres Labuhanbatu Selatan AKP BASTOMAN SIMANJUNTAK SH. bersama Waka Polsekta AKP Ahyat, Kanit Lantas AKP Tarjuk, Panit I Lantas Iptu S Panggabean, Panit I Reskrim Ipda Francis Saragi.SH.MH melaksanakan kegiatan Jumat Curhat di Warung kopi Ipan Harahap jalan kala Pane Kelurahan.Kotapinang Kecamatan Kotapinang Kabupaten Labuhanbatu Selatan ( Labusel ) Jumat (17/03/2023).
Kegiatan yang dilakukan Kapolsekta Kotapinang AKP Bastoman Simanjuntak SH mendengarkan curhat dari Masyarakat yang ada di warung itu antara lain Masyarakat menanyakan apakah boleh selaku tetangga melaporkan adanya tetangga sering bertengkar, Mengusulkan agar di Polres Labusel ada pembuatan SIM untuk menghemat waktu dan biaya makan dan diharapkan dengan adanya sudah Polres di Labusel. pelayanan terhadap Masyarakat dapat lebih di tingkatkan.
Diharapkan kepada seluruh Masyarakat agar senantiasa menjaga serta memelihara HARKAMTIBMAS dengan bekerjasama dengan Pihak Kepolisian melalui Bhabinkamtibmas juga melibatkan elemen Masyarakat baik Tokoh Masyarakat, Tokoh Adat dan Tokoh Agama.
Kapolsekta Kotapinang AKP Bastoman Simanjuntuk.SH. menyampaikan bahwa di Mapolres Labuhanbatu Selatan untuk pengurusan SKCK sudah bisa dilakukan, sebutnya. (Thamrin Nasution)