Kasdim 1613/SB Wakili Dandim Hadiri Upacara HUT Brimob Ke-77 Tahun 2022 Di Kab. Sumba Barat

*Kasdim 1613/SB Wakili Dandim Hadiri Upacara HUT Brimob Ke-77 Tahun 2022 Di Kab. Sumba Barat*

Media Humas Polri || Sumba Barat NTT

Bacaan Lainnya

Kasdim 1613/Sumba Barat Mayor Caj Mulyono bersama unsur Perwira Kodim 1613/Sumba Barat mengikuti
Acara syukuran HUT Korp Brimob Polri Ke-77 Tahun 2022 bertempat di halaman Kompi 2 Batalyon C Pelopor Kel. Kampung Sawah Kecamatan Kota Waikabubak Kabupaten Sumba Barat, Senin (14/11/22)

Acara syukuran tersebut dihadiri pula oleh Bupati Sumba Barat, Kasatlantas Polres Sumba Barat, Kepala Kejaksaan Negeri Sumba Barat, Ketua Pengadilan Negeri Sumba Barat, Kasat Pol-PP Sumba Barat, Kepala Lapas Sumba Barat, Dirut Bank NTT Cabang Sumba Barat, para Pimpinan OPD Sumba Barat, Anggota Korp Brimob Polri Kompi 2 Yon C Pelopor beserta ibu-ibu bhayangkara Brimob.

Melalui momentum yang sangat baik ini, Kasdim 1613/Sumba Barat Mayor Caj Mulyono mewakili Dandim mengucapkan Dirgahayu ke – 77 Korps Brimob Polri dan kepada seluruh personel Brimob di mana pun berada, semoga tetap jaya dan menjadi kebanggaan masyarakat.

Dikatakan Kasdim, sudah banyak kegiatan yang telah dilalui bersama Brimob Polri dan TNI di Kabupaten Sumba Barat ini ke depan diharapkan sinergitas dan kerjasama khususnya wilayah Kabupaten Sumba Barat terus dipertahankan dan ditingkatkan terutama dalam menghadapi kondisi saat ini dan bersama bergerak cepat dalam penanganan situasi apapun di wilayah.

“Kekompakan dan kebersamaan TNI-Polri adalah kunci kekuatan dalam membangun bangsa Indonesia yang kita cintai ini,” terangnya

Untuk diketahui, Satuan Brimob Polda NTT merayakan HUT ke-77 Korps Brimob Polri di Kabupaten Sumba Barat perayaan dan syukuran yang dipimpin pimpin oleh Wadanki 2 Batalyon C pelopor digelar secara sederhana dan penuh hikmat.

(Mrth/MHP)

Pos terkait