Kebakaran Empat Unit Rumah Panggung Di Dusun Bontorannu Desa Lebangmanai Utara Kecamatan Rumbia Kabupaten Jeneponto

Kebakaran Empat Unit Rumah Panggung Di Dusun Bontorannu Desa Lebangmanai Utara Kecamatan Rumbia Kabupaten Jeneponto.

Mediahumaspolri.com JENEPONTO Kapolsek Kelara Iptu Suhardi S.H membenarkan adanya kebakaran (4) empat unit rumah panggung di wilayah hukum resor kelara/rumbia pada hari rabu tgl 09 februari 2022 sekitar pukul 16.00 wita dusun bontorannu desa lebang manai utara Kecamatan rumbia kabupaten jeneponto.

Bacaan Lainnya

pemilik rumah :
-1.Risal Dg Situju
-2. Lino Dg Tannang
-3. Amading dg Lalang
-4.Gamma Dg Siga

Kronologis, kejadian awal mula api muncul dari rumah Lino Dg Tannang kemudian menjalar ke rumah lainya yang berada di sampingnya sehingga masyarakat berusaha memadamkan api dengan alat seadanya. Api semakin melebar antara rumah lainnya sehingga masyarakat kewalahan dan tak bisa di selamatkan barang-barang yang ada di dalam rumah, berseling beberapa menit kemudian datanglah 1 ( satu) unit pemadam kabakaran dari camlagaloe kabupaten bantaeng yang tiba di lokasi dan berusaha memadamkan api semakin membara, beberapa menit kemudian 4 ( empat ) unit mobil pemadam kebakaran dari kabupaten Jeneponto tiba lekasi dan membantu memadamkan api, sekitar pukul 17.00 wita, api berhasil di padamkan.

Kerugian Materiil : 4 (empat) unit rumah rumah panggung beserta isinya hangus terbakar dan diperkirakan mengalami kerugian kurang lebih skitar Rp: 800.000.000,- ( delapan ratus juta rupiah )
Dugaan sementara kebakaran terjadi di karenakan arus pendek listrik yang muncul dari rumah Lino Dg Tannang kemudian merembes ke rumah lainya, di benarkan oleh Kapolsek Kelara Iptu Sukhardi.SH.

Pewarta: Samsuddin waka biro jeneponto sulawesi selatan.

Pos terkait