DUMAI // Media Humas Polri
Untuk meningkatkan kesiapsiagaan serta memberikan bekal agar fungsi dijalankan sesuai dengan yang diamanatkan, Polres Kota Dumai melaksanakan Apel Ketua Satuan Keamanan Lingkungan (Kasat Kamling) se Kota Dumai yang berlokasi di Halaman Polres Dumai, Rabu (21/6/2023).
Selain menunjang kesiapsiagaan, dalam kegiatan ini pula Satkamling yang mendapatkan juara dalam rangka penilaian Poskamling Terbaik Memperingati Hari Bhayangkara ke-77 Tahun 2023. Kel. Bukit Datuk Kec. Dumai Selatan menjadi Satkamling Nomor Satu Terbaik pada perhelatan ini.
Penilaian ini dilaksanakan oleh Polres Dumai dengan memperhatikan beberapa aspek seperti kesiapan pos, logistik yang tersedia, keaktifan penjagaan dan sebagainya.
Satkamling adalah salah satu Pasukan Pengamanan Masyarakat Swakarsa (Pam Swakarsa) yang bersinergi dengan TNI-Polri dalam memberikan keamanan dan kenyamanan di lingkungan setempat.
Walikota Dumai H. Paisal, SKM, MARS yang menjadi inspektur upacara dalam kesempatan ini mengucapkan selamat kepada Satkamling yang berhasil mendapatkan predikat terbaik. Beliau berharap seluruh Satkamling bisa terus bersinergi untuk menyuguhkan keamanan bagi masyarakat di lingkungan nya.
Dalam kesempatan ini pula, H. Paisal berkesempatan membacakan sambutan dari Kepala Kepolisian Republik Indonesia Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo. Dalam pidato tersebut, Kapolri menyampaikan bahwa Satkamling adalah satu satu unsur kelompok masyarakat yang benar benar membantu Polri dalam bertugas sehari hari.
“Satkamling sebagai salah satu unsur Pam Swakarsa adalah bagian yang tak terpisahkan dari masyarakat. Selain itu, sinergitas yang baik antara Satkamling bersama TNI-Polri harus terus dijaga agar membentuk keamanan dan ketertiban lingkungan yang tentram” ujar H. Paisal dalam membacakan arahan Kapolri.
Kegiatan pun ditutup dengan foto bersama antara Wali Kota Dumai dengan seluruh unsur hadirin tamu undangan.
Turut hadir dalam kegiatan ini Wakapolres Dumai Kompol Josina Lambiombir, perwakilan Dandim, perwakilan Dansatradar, perwakilan Danlanal, Kasatpol PP Kota Dumai Yuda Pratama Putra, S.STP, Pejabat Teras Polres Dumai, Camat se Kota Dumai, Kapolsek se Kota Dumai, Lurah se Kota Dumai beserta Kasat Kamling dan peserta upacara yang hadir pada kegiatan ini. (Fitri)