Kenakan Jas Pernikahan, Bupati Enos Buka Isbat Nikah Terpadu Zona II
Sumsel Oku timur || mediahumaspolri.com
Setelah sebelumnya membuka kegiatan Pelayanan Isbat Nikah Terpadu Tahun 2022 Zona I di Balai Rakyat Kecamatan Martapura, kini Bupati OKU Timur Ir. H. Lanosin, S.T. membuka kegiatan yang sama Zona II di Aula SMA Negeri 1 Belitang. Kamis, 1 Desember 2022.
Untuk diketahui, Pelayanan Isbat Nikah Terpadu ini dibagi menjadi 4 zona, Zona 1 telah dilaksanakan di Kecamatan Martapura, Zona II di Kecamatan Belitang, Zona III di Kecamatan Belitang Mulya dan Zona IV di Kecamatan Semendawai Barat.
Adapun Kecamatan Buay Madang Timur, Kecamatan Belitang, Kecamatan Belitang Madang Raya dan Kecamatan Belitang Jaya termasuk dalam Zona II.
Sambil mengenakan jas saat melangsungkan pernikahan dengan sang pujaan hati, Bupati Enos mengungkapkan rasa bahagianya bisa membuka langsung kegiatan ini.
“Hari ini saya mengenakan jas waktu saya menikah dengan Ketua TP. PKK, saya sangat bahagia sekali, atmosfir kebahagiaan pasangan pengantin disini sangat bisa saya rasakan” ungkap Bupati.
Dengan adanya isbat nikah terpadu ini, lanjut Bupati Enos, mudah-mudahan apa yang kita inginkan dari hak ibu dan anak dapat terpenuhi oleh seorang suami.
Pelaksanaan isbat nikah terpadu ini merupakan bentuk dari implementasi dan salah satu misi dari Mahkamah Agung yaitu memberikan pelayanan hukum yang berkeadilan kepada masyarakat yang mencari keadilan di Bumi Sebiduk Sehaluan.
Selain itu, ini juga merupakan komitmen dan kesungguhan Pengadilan Agama Martapura dalam berkolaborasi dan bersinergi dengan Pemkab OKU Timur dalam mewujudkan Kabupaten OKU Timur Maju Lebih Mulia.
Ril apri