Ketua DPRD Kepri dan Kepala imigrasi Batam Mengunjungi Pembuatan Kapal Patroli imigrasi Batam di Tanjung pinang

*Ketua DPRD Kepri dan Kepala imigrasi Batam Mengunjungi Pembuatan Kapal Patroli imigrasi Batam di Tanjung pinang*

Mediahumaspolri.com || BATAM KEPRI

Bacaan Lainnya

Pokok pikiran masyarakat ( pokir ) yang di perjuangkan oleh bapak Jumaga Nadeak S,H. Ter afiliasi dengan baik yang saat ini lagi di kerjakan oleh ke PT Cahaya anggun segara serta di awasi oleh PT National Marine Tehnik

Kapal yg di beri nama Pura Wira Kesatria ber tujuan mengontrol pelabuhan tikus para imigran gelap yg ada pulau Batam Kapal ini biasanya digunakan untuk berpatroli laut di sejumlah dermaga-dermaga tradisional maupun bisnis.

Tak hanya itu, kapal ini akan memudahkan gerak imigrasi Batam untuk melakukan pemeriksaan di kapal-kapal tengah laut yang berada dalam wilayah mereka

Dengan adanya kapal ini kami dapat melakukan patroli sekitaran pelabuhan pulau Batam Tutur kepala kantor imigrasi kota Batam Subki Miuldi S.Kom M.H

Selain Kunjungan pembuatan kapal tersebut Dishub provinsi Kepri, bersama PT Cahaya anggun segara turut menanda tangani berita acara lunas tertanggal 26 Juli 2022, No. 045/CAS-TP I/VII/2022 serta berita acara peletakan lunas yang di saksikan oleh jajaran imigrasi kota Batam dan imigrasi tanjung pinang beserta Bakamla dan pejabat daerah provinsi Kepri

( Amrizal)

Pos terkait