Keyakinan Bupati Musi Rawas NU Tetap Dukung Program Pemerintah Musi Rawas

Keyakinan Bupati Musi Rawas NU Tetap Dukung Program Pemerintah Musi Rawas

Musi Rawas || MediaHumasPolri.com

Bacaan Lainnya

Bupati Musi Rawas , Hj Ratna Machmud menepis isu yang beredar, seolah ada pernyataan sikap ketidakberpihakan NU kepada Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Musi Rawas.

Saat Pengajian Akbar di Pondok Pesantren Tahfidzul Quran (PPTQ) Darul Barokah Kecamatan Megang Sakti, Jumat (10/6/2022) Bupati Ratna Machmud menyampaikan bahwa ia sangat yakin NU organisasi massa islam terbesar di Indonesia termasuk di Kabupaten Musi Rawas terlebih mendukung program pemerintah dalam pemberdayaan masyarakat dan pendidikan agama.

“Sehingga saya yakin, tidak ada sejarah bahwa NU oposisi dengan pemerintah. NU itu Maju berprestasi, santun dalam bersikap,” kata Bupati Ratna Machmud.

Sementara itu, KH Marzuki Mustamar Ketua PWNU Jawa Timur saat menyampaikan tausyiah pengajian akbar mendoakan Bupati Musi Rawas Hj Ratna Machmud agar senantiasa sehat dalam memimpin kabupaten ini, tidak ragu kepada NU, serta membawa warga Musirawas menjadi Ahlussunah wal Jamaah (Aswaja).

“Ketika Ulama dan pemerintah dapat kerjasama membangun peradaban Islam di negeri ini, maka yang terjadi insya Allah barokah,” ujar Kiyai Besar NU ini.

Seperti diketahui sebelumnya, Ketua PCNU Musi Rawas KH Utsman Syafii yang ditunjuk menjadi Staff Khusus (Stafsus) atau Tim Bupati Untuk Percepatan Pembangunan (TBUPP) Bidang Keagamaan, beberapa waktu lalu mengundurkan diri dari tim.

Disusul dengan pernyataan Hubbul Wathon salah satu Badan Otonom (Banom) NU yang mendeklarasikan kalau mereka menjadi pihak oposisi Pemerintah Kabupaten Musirawas. Otomatis kedua hal itu menjadi isu santer ditengah masyarakat kalau hubungan antara Pemerintah Kabupaten Musi Rawas dan NU ‘sedang tidak baik-baik saja’.

Untuk diketahui, pengajian akbar ini merupakan salah satu rangkaian perayaan Hari Lahir (Harlah) PPTQ Darul Barokah ke-IV Tahun 2022. Diantara kegiatannya adalah Lomba Hadroh se-Kabupaten Musi Rawas, Wisuda Yanbu’a ke-III, Wisuda Tahfidz 1-10, Wisuda Tahfidz Juz 30, Pelantikan Pengurus Ranting PerguNU se-Kabupaten Musirawas serta malamnya dilaksanakan acara Musi Rawas Bersholawat dimana didalamnya diwarnai doorprize dengan hadiah seperti sepeda, kulkas, speaker aktif.

Dalam hal itu, Bupati Musi Rwas Hj. Ratna Machmud menambah hadiah berupa 10 unit sepeda,(fwd/Sulaiman/alam)

Pos terkait