Kodim 1629/SBD Melanjutkan Pembuatan Lapangan Volley Dan Futsal

Kodim 1629/SBD Melanjutkan Pembuatan Lapangan Volley Dan Futsal

Media Humas Polri || SBD NTT

Bacaan Lainnya

Kodim 1629/SBD terus berbenah masalah pangkalan, terutama fasilitas olah raga Lapangan volley dan futsal yang sekarang sedang di tahap pengerjaan nya sudah pada sampai tarap pengecatan badan lapangan dan garis line., selain itu demi memperlancar kegiatan open turnamen Dandim SBD Cup 1 anggota kodim 1629/SBD sampai rela bekerja lembur saat malam hari.

Semua ini di buat demi kepentingan seluruh anggota Kodim 1629/SBD. Ini lah satu Wujud Kepedulian Ws. Dandim 1629/SBD Mayor Inf Vinsenslaus Jemudin, S. Sos untuk merubah wajah satuan menjadi lebih baik lagi.

Lapangan Lapangan Volley dan Futsal yang berada di kompleks Kodim 1629/SBD akan siap digunakan setelah selesai dibuat baru-baru ini. Pembuatan lapangan volley dan futsal ini meliputi teknis konstruksi lapangan, lantai, warna cat, garis lapangan.
Menurut Pasi Ops Kodim 1629/SBD, Kapten Inf Tito Batista Lato keberadaan lapangan ini akan dipergunakan oleh personil TNI sebagai sarana berolahraga untuk menjaga kebugaran dan kesehatan dan di buka juga untuk masyarakat.

“Apalagi Kamis besok kita (kodim 1629/SBD) akan memulai pembukaan pertandingan open turnamen Dandim SBD Cup 1, Semoga lapangan ini nanti nya bisa membuat nyaman para peserta turnamen besok dan lapangan ini juga bisa di gunakan untuk Event-event turnamen lainnya di kabupaten Sumba Barat Daya,” kata Kapten inf Tito.(Mrth/MHP)

Pos terkait