Komsos di Desa Tanjung Niur Babinsa Koramil 431-03/Kelapa Ajak Warga Jaga Kebersihan Lingkungan

Komsos di Desa Tanjung Niur Babinsa Koramil 431-03/Kelapa Ajak Warga Jaga Kebersihan Lingkungan.

 

Bacaan Lainnya

Kelapa, Bangka Barat || Media Humas Polri —
Menjaga kebersihan lingkungan merupakan tanggung jawab bersama masyarakat yang tinggal di suatu Desa. Untuk itulah Babinsa Koramil 431-03/Kelapa Serda Ruslim kembali melaksanakan Komsos bersama warga Desa Tanjung Niur pada hari Senin (05/12/2022)

“Komsos ini dalam rangka upaya untuk mengajak semua warga Desa Tanjung Niur untuk aktif dalam menjaga kebersihan baik di lingkungan rumah maupun dilingkungan sekitar,” Sebutnya

Secara terpisah, Danramil 431-03/Kelapa Kapten INF M. Yusuf mendukung agar Babinsa dan masyarakat diwilayah binaan dapat bersama-sama aktif dalam menjaga kebersihan lingkungan.

“Dengan lingkungan yang bersih, tentu masyarakat yang tinggal disuatu Desa akan merasa nyaman, dan bisa terhindar dari berbagai penyakit berbahaya terutama yang disebabkan oleh lingkungan yang kotor,” Pesan Danramil 431-03/Kelapa Kapten INF M. Yusuf

Chun Wen : wartawan MHP Babel

Pos terkait