Korami 0818 Bersama Polsek Pakisaji Memotong Pohon Tumbang Akibat Intesitas Curah Hujan Tinggi 

Korami 0818 Bersama Polsek Pakisaji Memotong Pohon Tumbang Akibat Intesitas Curah Hujan Tinggi

 

Bacaan Lainnya

 

Mediahumaspolri//Malang.Akibat hujan dengan intensitas sedang tapi di sertai angin yang cukup kencang, mengakibatkan pohon tumbang bertempat di jl. Raya Dusun Bendo desa Karangpandan Kec. Pakisaji Kab. Malang. Senin sore (26/12/22)

 

Dengan kejadian tersebut, Personel Gabungan TNI dari Kodim 0818/Malang-Batu dan Polres Malang serta intansi terkait bergerak cepat membersihkan material pohon tumbang dengan alat senso (pemotong kayu).

 

Nampak terlihat salah satu Provost Kodim Koptu Dendi ikut andil dalam membantu memotong pohon tumbang yang membentang di jalan raya, hal ini menunjukkan bahwa selain TNI selalu sigap menjalankan tugas dimana ia berada dan di butuhkan

 

Sememtara itu Sertu Tri selaku Babinsa Karangpandan mengatakan bahwa akibat pohon tumbang ini, mengakibatkan dua ruko tertimpa pohon serta arus lalu lintas Malang kota-Blitar macet total.

 

” Saya berharap semua warga yang melintas atau bepergian saat musim hujan sebaiknya berteduh dulu di tempat yang aman,” ucap Babinsa

 

Personel gabungana TNI-Polri bersama pihak terkait langsung melakukan evakuasi sejumlah pohon yang tumbang dan saat ini para petugas di lapangan bekerja maksimal untuk membersihkan material akibat pohon tumbang.

 

” Dari musibah itu, alhamdulillah tidak ada korban jiwa.” tutup Babinsa Sertu Tri.(eddymhp//dim)

Pos terkait