Koramil 0818 Kasembon Membantu Warga Binaan Kurang Mampu Mendapat Program Bedah Rumah

Koramil 0818 Kasembon Membantu Warga Binaan Kurang Mampu Mendapat Program Bedah Rumah

 

Bacaan Lainnya

Mediahumaspolri//Malang

 

Dalam rangka mendukung program Pemerintah tentang bedah rumah tidak layak huni (RTLH) bagi masyarakat tidak mampu Babinsa Koramil 0818/03 Kasembon Serda Dian bersama dengan warga setempat melaksanakan gotong-royong membantu warga binaan untuk bedah rumah yang berada di Desa Pait Kecamatan Kasembon. Selasa (31/01/2023)

 

Kegiatan bedah rumah ini adalah salah satu program pemerintah dalam upaya meningkatkan kesejahteraan masyarakat salah satunya adalah dengan membantu warga yang kurang mampu untuk memiliki rumah yang layak huni melalui program bedah rumah.

 

Babinsa Serda Dian mengucapkan bahwa banyak manfaat yang diperoleh dari gotong-royong bedah rumah ini, selain untuk meningkatkan hubungan komunikasi, juga dalam rangka lebih mendekatkan diri dengan masyarakat di wilayah desa binaannya agar berjalan dengan baik, sehingga kemanunggalan TNI dengan rakyat dapat terwujud.

 

“Selain untuk membantu pengerjaan bedah rumah, kegiatan ini juga merupakan tugas dan tanggung jawab Babinsa sebagai aparat komando kewilayahan, untuk memberikan bantuan kepada masyarakat yang manfaatnya bisa langsung dirasakan, sehingga sasaran tugas pokok Pembinaan Teritorial (Binter) bisa tercapai sesuai harapan,” terangnya.

 

(eddymhp//rlsdim)

Pos terkait