Korem 073/Makutarama Gelar Penyuluhan Hukum Bagi Prajurit PNS Serta Persit
Media Humas Polri, Salatiga || Prajurit dan PNS Korem 073/Makutarama serta Persatuan Istri Prajurit (Persit) Kartika Chandra Kirana Koorcab Rem 073 PD IV/Diponegoro mengikuti penyuluhan hukum Triwulan I Tahun 2023, di Aula Korem. Salatiga. Rabu. (15/02/2023).
Dalam sambutan Komandan Korem (Danrem) 073/Makutarama Kolonel Inf Purnomosidi, S.I.P., M.A.P., yang disampaikan Kasrem Letkol Kav Indarto mengucapkan selamat datang dan terima kasih kepada Mayor Chk Zain Viktoria, S.H., selaku ketua Tim penyuluh hukum Kumdam IV/Diponegoro beserta rombongan.
Penyuluhan hukum dengan tema “Melalui Penyuluhan Hukum Kita Tingkatkan Kesadaran Hukum Bagi Prajurit dan PNS Dalam Rangka Mendukung Tugas Pokok TNI AD”.
Sebagai warga negara yang baik, tentunya kita akan selalu taat kepada hukum, apalagi kita sebagai Abdi Negara, maka perlu dan wajib mengetahui dan mengerti tentang hukum, selanjutnya untuk dipatuhi dan diamalkan.
“Sebagaimana disebutkan di dalam Sumpah Prajurit, Sapta Marga, Delapan Wajib TNI maupun Panca Prasetya Korpri, kita harus tunduk kepada hukum dan dapat menjadi contoh di tengah masyarakat dalam mentaati hukum,”tegas Kasrem.
Menjadi perhatian kita bersama, prajurit dan PNS TNI-AD masih ditemukannya oknum yang melakukan tindakan pelanggaran melawan hukum baik pidana maupun perdata.
Kondisi ini dapat kita simpulkan, bahwa ada prosedur atau mekanisme yang salah dalam kehidupan dan proses pembangunan mental, cara berfikir serta cara bertindak termasuk pengawasan dan pengendalian di dalam maupun di luar dinas. Hal ini, sangat penting karena dalam kehidupan prajurit dimana perilaku seorang prajurit tentu akan berpengaruh kepada satuan dan Institusi TNI.
“Saya berharap, dengan adanya penyuluhan hukum ini, prajurit dan PNS Korem 073/Makutarama memiliki pemahaman yang baik dan benar tentang hukum serta proses penyelesaian perkara pelanggaran hukum atau penanganan maupun sanksi-sanksi yang diberikan kepada yang melanggar,”harap Kasrem.
“Hukum tidak untuk ditakuti, tapi harus kita laksanakan demi kedisiplinan, ketertiban, keamanan dan kedamaian dalam kehidupan baik pribadi maupun satuan. Dengan demikian kita menjadi prajurit dan PNS TNI AD yang berkarakter kuat, berdedikasi serta mampu menjadi contoh dan tauladan di lingkungan sekitar kita,”tutup Kasrem.
Ketua Tim penyuluhan hukum Kumdam IV/Diponegoro Mayor Chk Zain Viktoria, S.H., menyampaikan, penyuluhan ini merupakan program pembinaan mental prajurit TNI dan PNS.
“Diharapkan, dengan adanya penyuluhan hukum ini dapat meningkatkan kesadaran prajurit dan PNS Korem 073/Makutarama, agar tidak melakukan tindakan pidana dan menjadi contoh yang baik dalam kehidupan kedinasan, keluarga dan masyarakat,”ucap Mayor Chk Zain Viktoria.
Penrem 073/Makutarama
Kontributor : Jiyanto