LANAL TIMIKA GELAR UPACARA PERINGATAN HUT TNI ANGKATAN LAUT KE 79

LANAL TIMIKA GELAR UPACARA PERINGATAN HUT TNI ANGKATAN LAUT KE 79

Media Humas Polri|| Papua

Bacaan Lainnya

Pangkalan TNI Angkatan Laut Timika yang ada di jln Freepirth Lama Timika Papua Tengah menggelar Upacara Peringatan Hari Ulang Tahun TNI Angkatan Laut yang ke 79, yang jatuh pada tanggal 10 September 2024. Upacara peringatan HUT TNI AL di pimpin oleh Komandan Lanal (DanLanal) Timika, Letnan Kolonel (Letkol) Laut (P), Benedictus Hery Murwanto di halaman kantor Markas TNI AL timika.

Turut hadir dalam Upacara tersebut adalah perwakilan dari pemda mimika, pimpinan kejasaan Negri Mimika, Kapolres Mimika yang di wakili oleh Wakapolres Mimika serta para komandan satuan TNI dan Polri juga sejumlah pimpinan dari instansi terkait yang ada di kabupaten Mimika.

Komandan Lanal Timika, Letkol Laut (P) Benedictus Hery Murwanto saat membacakan Amanat Panglima TNI Jendral Agus Subiyanto memberikan Apresiasi yang tinggi bagi Prajurit atas profesionalisme , dedikasi dan militansinya.

TNI AL selalu hadir dan mampu menunjukan kapabilitasnya untuk mendukung pemerintah dalam misi perdamaian dunia, penanggulangan bencana alam khususnya mobilisasi Laut untuk misi mulia yaitu mengirim bantuan kemanusiaan ke Palestina. Terkait dengan tahun politik 2024 DanLanal Timika mengatakan bahwa, Prajurit TNI AL Wajib untuk senantiasa menjaga komitmen Netralitas.

“Netralitas TNI merupakan kehendak Rakyat Indonesia yang telah di Amanatkan dalam Undang Undang TNI nomor 34 tahun 2004 diantaranya bahwa TNI tidak berpolitik praktis. TNI juga merupakan wujud nyata bahwa secara tegas satuan ini tidak ingin dan tidak boleh kembali ke panggung politik praktis dan lebih mengutamakan Sinergitas dengan Polri dan komponen bangsa lainnya.

” Rakyat dan bangsa Indonesia bangga memiliki TNI Angkatan Laut yang profesional dan moderen sebagai penjaga kedaulatan bangsa dan keutuhan wilayah Negaran Kesatuan Republik Indonesia.. (Ferry Nelson Saily)

Pos terkait