Launching Pasangan Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati Pinrang JADI

Launching Pasangan Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati Pinrang JADI

Media Humas Polri|| Sulsel

Bacaan Lainnya

Launching Pasangan Ahmad Jaya Baramuli Abdillah Natsir (Jadi), sebagai bakal calon Bupati dan Wakil bupati Pinrang periode 2024 – 2029 dan Launching Markas besar Jadi, dengan tagline “Pinrang bangkit dan Berjaya”, bertempat di, Markas besar Jadi, di Jl. Jenderal Sudirman Kabupaten Pinrang, Provinsi Sulawesi Selatan, Rabu (7/8/2024).

Pada kesempatan tersebut, Ahmad Jaya Baramuli menyampaikan, Saya sudah menentukan pasangan untuk bertarung di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Pinrang, yaitu Ir.Abdillah Natsir.

“Setelah melalui beberapa proses dan pertimbangan yang matang, saya Ahmad Jaya Baramuli, menetapkan calon Wakil Bupati saya, Ir.Abdillah Natsir,” ucap Jaya.

Dihadapan Partai pengusung serta para pendukung, Ahmad Jaya Baramuli mengharap, semua bekerja keras untuk memenangkan dirinya di Pilkada mendatang, untuk mewujudkan, “Pinrang Bangkit dan Berjaya”, untuk Pinrang lebih baik lagi.

“Kepada para Partai pengusung dan semua relawan, mari bersama sama kita wujudkan “Pinrang Bngkit dan Berjaya”, dengan kerja keras untuk memenangkan Pilkada serentak, Pemilihan Bupati dan Wakil bupati Pinrang yang akan dilaksanakan pada bulan November 2024, mendatang,” ungkap Jaya.

Ditempat yang sama, Ir.Abdillah Natsir menyampaikan komitmennya untuk mendampingi Ahmad Jaya Baramuli dalam Pemilukada, Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Pinrang periode 2024 – 2029.

“Saya mengucapkan terima kasih kepada bapak Ahmad Jaya Baramuli yang telah menetapkan saya sebagai calon Wakil bupati Pinrang, untuk mendampingi beliau dalam Pikada Pinrang yang tentunya saya akan menjadi pendamping yang setia dan berkomitmen untuk Pinrang Bangkit dan Berjaya.”

“Perlu kami sampaikan untuk diketahui, kami laksanakan kegiatan launching pasangan Jadi, dilaksanakan di hari Rabu, karena hari ini merupakan hari keberuntungan bagi bapak Ahmad Jaya Baramuli yang merupakan hari kelahirannya dan kami pilih tanggal tujuh, sesuai dengan bahasa kita yaitu bahasa bugis, “Mattuju,” ungkap Abdillah.

Untuk diketahui, Pasangan Bakal Calon Bupati Pinrang Ahmad Jaya Baramuli dan Abdillah Natsir sebagai, Bakal Calon Wakil bupati Pinrang, diusung beberapa Partai Politik, diantaranya, PKS, GELORA, PAN, PDIP, DEMOKRAT, PKB, PPP dan GERINDRA.

Kegiatan diikuti, ratusan pendukung dan simpatisan dari Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati Pinrang, pasangan yang menamakan dirinya, “JADI,” kegiatan ditandai dengan pelepasan balon gas ke udara, sebagai tanda Launching Pasangan Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati Pinrang periode 2024 – 2029 dengan nama, JADI.(Sukri)

Pos terkait