LSP BNSP Resmi dibuka oleh DPP SPI Bagi Peserta Pers
Pekanbaru || Media Humas Polri
Solidaritas Pers Indonesia resmi mengadakan acara Pembukaan Sertifikasi Kompetensi Wartawan (SKW).
Lembaga wartawan di daerah mendapatkan pendidikan dari LSP-PERS Indonesia Mengadakan Kegiatan Sertifikasi kompetensi Profesi, bersertifikat BNSP di Pekanbaru, Riau pada hari Kamis, 14/07/2022.
Berdasarkan surat perihal,undangan, 13/07/2022 Pekanbaru, Untuk menyongsong perubahan dan kemajuan sistem Informasi dan Komunikasi yang lebih baik.
LSP-Pers Indonesia akan mengadakan Sertifikasi Kompetensi Wartawan ( SKW , yang dilaksanakan di Tempat Uji Kompetensi ( TUK ) Aula Dewan Perwakilan Pusat Solidaritas Pers Indonesia ( DPP SPI ), Jln Pattimura No.40 A , Sail, Kec.Bukit Raya, Pekanbaru Riau 28126.
Adapun acara tersebut dengan tertib acara,memulai dengan menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya,yang dibawakan Oleh Hilda.
Dalam pembukaan, sambutan oleh : Ketua Panitia Tri wahyudi, Asesor BNSP,Pers Indonesia oleh Edi Anwar, Ketua Umum DPP SPI,Suriani Siboro, Polda Riau yang di wakili Agus Setiawan, dan ditutup dengan do’a oleh Irianto Ketaren.
Foto : Kiri dan kanan Asesor LSP-Pers,BNSP Indonesia
Kegiatan dilaksanakan tanggal 14-15/07/2022, peserta yang mendaftar dan telah melengkapi administrasinya sudah empat belas orang dari berbagai media.
Dalam Tiga skema sertifikasi yaitu Sertifikasi Muda Reporter , Sertifikasi Mayda, dan Sertifikasi Utama.
Terkait polemik akhir -akhir ini yang beredar dipemberitaan, tentang keabsahan kegiatan yang akan dilaksanakan LSP Pers Indonesia, Asesor LSP-Pers Indonesia Wesly H. Sihombing, mengatakan saat berbincang bincang, Saya singkat saja menjawab.
Peserta SKW
“Jika ada yang mempertanyakan tentang keabsahan Sertifikat yang akan dikeluarkan BNSP nanti, Lambang burung Garuda yang tertera di Sertifikat Kompetisi Wartawan itu, menyatakan sah dan resmi diseluruh Pemerintahan Indonesia”, ucap Wesly Sihombing.
Wesly H.Sihombing lanjut ia menyampaikan,bahwa yang dinilai dalam melaksanakan sertifikasi kompetensi profesi adalah,pengetahuan,ketrampilan,dan sikap baik para wartawan
Acara resmi di buka oleh Asesor BNSP, Indonesia Edi Anwar, di Sekretariat DPP SPI tempat Uji Kompetensi.
“Dengan ini acara resmi dibuka oleh LSP-Pers Indonesia, dan bekersama dengan BNSP,dan para peserta dipersilahkan mempersiapkan diri untuk masuk ke ruangan yang telah disediakan oleh panitia”. Ucap Asesor sambil mengetukkan palu ke meja.
Sesampai para peserta yang akan disertifikasi,turut hadir Pembina DPD SPI Kab.Siak Sugiarto S.H,dan Ketua Penasehat Hukum DPD SPI Siak,Edward Sibarani S.H,M.H.
Kehadiran mereka memberikan semangat kepada para peserta yang ikut sertifikasi.
Terlaksana nya sertifikasi SKW,dikantor DPP SPI Pusat Daerah Riau, akan membuktikan bahwa para peserta wartawan SPI,harus memiliki kompetensi dalam melaksanakan tugas jurnalistik.
“Ini juga sekaligus membuktikan bahwa SPI,harus mampu menjadi tempat untuk melaksanakan sertifikasi Kompetensi Profesi,(SKW),”ucap Sugiharto S.H,dihadapan peserta SKW.
“Selamat untuk SPI,sukses buat Ketua DPP SPI Suriani Siboro,dan jajaran nya,serta selamat menempuh Sertifikasi Kompetensi Profesi kepada semua peserta,semoga membuahkan hasil,”tutup Sugiharto S.H.
Oleh;H.fendy purba