Melalui Patroli Dialogis Personel Sat Samapta Polres Labusel Berperan Aktif Menjaga Kamtibmas Di Kantor PPK

Media Humas Polri // Labuhanbatu

 

Bacaan Lainnya

Personel Satuan Samapta Kepolisian Resor Labuhanbatu Selatan melaksanakan tugas rutin dalam upaya memastikan keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) dengan melakukan patroli antisipasi gangguan Kamtibmas di sekitar Kantor Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) di Kabupaten Labuhanbatu Selatan, Selasa (20/2/2024).

Dalam pelaksanaan tugasnya, personel satuan samapta tidak hanya melakukan patroli rutin, tetapi juga berperan aktif dalam menjaga serta mengamankan kantor PPK yang tersebar di wilayah Kabupaten Labuhanbatu Selatan.

Upaya ini merupakan bagian dari komitmen Polres Labuhanbatu Selatan dalam memberikan perlindungan kepada petugas penyelenggara pemilu, serta memastikan bahwa proses demokrasi, khususnya terkait dengan penyelenggaraan pemilihan umum, dapat berjalan dengan lancar dan aman.

Kapolres Labuhanbatu Selatan, AKBP Maringan Simanjuntak, S.H. M.H., melalui Kasi Humas AKP Sujono menegaskan pentingnya peran satuan Samapta dalam menjaga stabilitas keamanan di wilayah tersebut.

“Kami berkomitmen untuk terus melakukan upaya pencegahan dan penanganan potensi gangguan kamtibmas dengan melibatkan seluruh unsur yang terkait, termasuk personel Satuan Samapta”.ujarnya.

Menurut AKP Sujono, kehadiran personel Satuan Samapta di kantor PPK bukan hanya sekadar untuk menunjukkan keberadaan kepolisian, tetapi juga sebagai bentuk nyata dari upaya preventif dalam mencegah terjadinya potensi ancaman atau gangguan keamanan yang dapat mengganggu jalannya proses demokrasi.

“Kami terus berupaya agar masyarakat merasa aman dan tenteram dalam menjalankan hak politiknya,” tambahnya.

Diharapkan, kegiatan patroli dan pengamanan yang dilakukan oleh personel Satuan Samapta Polres Labuhanbatu Selatan dapat memberikan rasa aman kepada seluruh masyarakat Kabupaten Labuhanbatu Selatan dan menjaga kelancaran serta ketertiban setiap proses tahapan pemilihan umum.( M.Y.K.Simanjuntak )

Pos terkait