Media Humas Polri || Lembata
Untuk meningkatkan kesiapan pengamanan pemilu secara serentak 2024 mendatang, Kepolisian Resor Lembata, Polda Nusa Tenggara Timur menggelar simulasi Sistem Pengaman Kota yang bertempat di Halaman utama Mapolres Lembata, pada Selasa (17/10/23), Pagi.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut yakni Penjabat Bupati Lembata, Pejabat Mewakili Dandim 1624 Flores Timur, Pejabat yang mewakili Kajari Lembata, Ketua Pengadilan Negeri Lembata, Para Kabag,Kasat, dan para Kapolsek Jajaran, Serta para pejabat lingkup Pemerintah Kabupaten Lembata. Dan juga tamu undangan.
Pantauan media, Dalam simulasi Sispamkota tersebut, tampaknya suasana sangat mencekam kini menarik perhatian serius para tamu undangan yang menyaksikan puluhan massa dari kelompok masyarakat yang diperankan oleh anggota polres Lembata terlibat langsung aksi anarkis atau kerusuhan memprotes proses pemilihan yang dinilai adanya kecurangan yang dilakukan oleh Komisioner KPUD. Kelompok aksi tersebut akhirnya berhasil diamankan oleh para petugas gabungan dari jajaran Polres Lembata. Ternyata, aksi-aksi tersebut merupakan simulasi Sistem Pengamanan Kota (Sispamkota) yang digelar oleh Polres Lembata untuk mengamankan Pemilu 2024.
Sesuai Kegiatan, Kapolres Lembata, AKBP Yosephine Vivick Tjangkung kepada awak media mengatakan, kegiatan Sispamkota menjadi upaya untuk meningkatkan kemampuan skill anggota Polres Lembata dalam penanganan konflik sosial dan menjaga kesiapan dalam pengamanan selama pelaksanaan Pemilu 2024, hal ini tidak terlepas juga dengan bantuan insitusi TNI. Ungkapnya.
“Itu sebenarnya, kata Kapolres Vivick bahwa dalam rangka menjelang Pemilu 2024. Saat ini Kabupaten Lembata tidak ada kerawanan konflik sosial, masih dalam keadaan aman dan tidak ada gejolak apapun , akan tetapi pihaknya perlu melakukan peningkatan kemampuan penanganan konflik sosial,” tuturnya
Dengan demikian, apabila pada kemudian hari terdapat tindakan anarkis atau kerusuhan baik itu dalam skala kecil maupun besar, Polres Lembata mampu mengambil langkah pengamanan yang bijak.
Kapolres Vivick ingin menunjukkan bahwa Kesiapan anggota polres Lembata begitu penuh dengan kekuatan dan kemampuan yang dikerahkan yang di dukung dengan beberapa peralatan yang ada uang memastikan pemilu berjalan aman,dan siap mengamankan pemilu 2024 mendatang. Tambahnya.
Pemegang Utama Tongkat Komando Polres Lembata ini berharap agar jajaran pemerintah daerah dan stackholder lainnya sama-sama memberikan dukungan penuh memberikan motivasi untuk bergerak secara berjamaah demi mencapai demokrasi yang damai menuju Indonesia maju selain itu AKBP Vivick kembali berharap seluruh lapisan masyarakat turut serta melaksanakan pemilihan umum ini dengan baik yang dapat menggunakan hak suaranya dan tidak diperkenankan untuk golput, hindari hoax, jangan memicu terjadinya kondisi yang tidak sehat, Hal ini semua demi kemajuan Indonesia yang damai mencapai demokrasi yang bermartabat. Harapnya.
Kemudian Kapolres Vivick mengajak seluruh pihak sama-sama bergandengan tangan untuk satukan misi yakni Tekad yang kuat untuk amankan pemilu demi Indonesia yang lebih baik . Tutupnya. (Ahmad)