Mendapat Nilai Cumlaude, 44 Mahasiswa STIT Hafas Subulussalam Di Wisuda

Mendapat Nilai Cumlaude, 44 Mahasiswa STIT Hafas Subulussalam Di Wisuda

Media Humaa Polri Subulussalam – Mahasiswa Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah Hamzah Fansuri (STIT HAFAS) Kota Subulussalam Mengikuti Wisuda, Sebanyak 44 Mahasiswa dan Mahasiswi yang mengikuti wisuda 2 di antaranya mendapat nilai cumlaude, Pegelaran wisuda tersebut digelar di Hermes One Subulussalam Hotel, Penanggalan Barat, Sabtu (15/01/2022)

Bacaan Lainnya

Informasi Yang di himpun awak media,
Dari 44 mahasiswa yang diwisuda, 20 jurusan Pendidikan Agama Islam (PAI) dan 24 Manajemen Pendidikan Islam (MPI). dua dari 44 mahasiswa yang diwisuda mendapat nilai cumlaude.
Keduanya adalah Aida Kombih jurusan PAI dengan IP 3.92 dan Sunarti jurusan MPI dengan IP 3.86.

Andong Maha salah satu panitia didampingi Sabarita Banurea mengatakan, total mahasiswa saat ini di STIT berjumlah 500 orang.
Para mahasiswa mayoritas merupakan putra putri asli Kota Subulussalam.
Lalu sebagian berasal dari kabupaten tetangga seperti Aceh Singkil dan Aceh Selatan.

“Alhamdulillah sampai sekarang ada 500 mahasiswa mahasiswi di STIT Hafas, STIT Hafas satu-satunya perguruan tinggi di Kota Subulussalam didiri tahun 2016 lalu.
STIT Hafas awalnya diketuai Ustaz Abdurrazak Naufal MM lalu digantikan DR Musriaparto,” Ujar Andong Maha.

ketua pelaksana STIT Hafas Rahmawaty Ismail Menyebut, “Kampus STIT Hafas ini menjadi kebanggaan masyarakat Kota Subulussalam karena inilah satu-satunya perguruan tinggi yang ada di Subulussalam”Pungkasnya.

Atas hal itu, Rahmawaty berharap adanya perhatian serius pemerintah terhadap STIT Hafas dengan dukungan sepenuh hati dan maksimal.

Laporan : Zamroni/Sofyan Hs Barsela

Pos terkait