Menteri Pertanian RI bersama dengan Gubernur Sumatera Barat dan Bupati  Solok Berkunjung ke Sungai Nanam

Media Humas Polri // Solok

Dalam rangka kunjungan di Sumatera Barat, Menteri Pertanian yang sebelumnya menghadiri Acara Penas(petani nasional) di Kota Padang meluangkan waktu untuk mampir di Sungai Nanam, Kec. Lembah Gumanti, Kab. Solok. Sesuai dengan ucapan menteri pertanian, yaitu: “selamat bekerja untuk mensejahterakan petani untuk meningkatkan produktivitas melalui pemanfaatan teknologi”. Pada Kamis, (14/06/2023).

Bacaan Lainnya

Kegiatan kunjungan ini bertujuan langsung ingin melihat hasil panen petani diperkebunan dengan maksud melihat kualitas panen pertanian. Dan amino masyarakat menyambut positif kedatangan Menteri Pertanian, yaitu: Syahrul Yasin Limpo, SH, M.Si, MH dan Gubernur Sumbar, Yaitu: H. Mahyeldi Ansharullah, S.P, serta Bupati Kab. Solok, yaitu: H. Epiyardi Asda, M.Mar dan jajarannya.

Sementara itu, Kepala Badan Penyuluhan Dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Pertanian (BPPSDM), mengapresiasi petani yang telah berhasil meningkatkan produktivitas yang berada di Wilayah Kabupaten Solok.

“Kementerian pertanian mengucapkan apresiasi untuk petani dan semua pelaku usaha yang telah berhasil meningkatkan mutu hasil panen”.

Bagi Petani, panen bawang merah adalah pembuktian bahwa para petani bisa memanfaatkan kualitas dan mutu panen tinggi. Kami berpesan agar para petani terus bahu-membahu untuk menciptakan pertanian yang Maju dan Mandiri.

“Panen Bawang merah ini juga merupakan pembuktian petani Sungai Nanam yang mampu memanfaatkan dan mengoperasikan hasil panen yang bermutu keberbagai daerah khususnya Sumatera dan Jawa. (Andre R.)

Pos terkait