Media Humas Polri // Subang.
Sambut bulan suci romadhon, Kapolsek Kalijati bersama Bhayangkari Ranting Kalijati laksanakan Jumat Berkah Tali Asih. di lingkungan Kadus empat Cibodas RT 23/07 Desa Kalijati Timur. Kecamatan Kalijati Kabupaten Subang, Wilayah Hukum Polsek Kalijati,Polres Subang. Jumat,(28/02/2025) pukul 09.00.WIB.
Ini merupakan bentuk tali asih, laksanakan kegiatan rutin dan menjalin silaturahmi dalam pemeliharaan kamtibmas.
Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kapolsek Kalijati AKP Teguh Sujito SH, didampingi, Ketua Bhayangkari Ranting Kalijati, Ny Dedeh Teguh.
Dalam kesempatan itu, Kapolsek dan Ketua Bhayangkari Ranting Kalijati, menyambangi warga masyarakat yang kurang mampu sekaligus memberikan bantuan paket sembako.
Ketua Bhayangkari Ranting Kalijati, Ny. Dedeh Teguh menjelaskan, dalam sambang tali asih Jumat berkah dengan memberikan paket sembako, diharapkan dapat membantu dan meringankan beban mereka warga yang kurang mampu.
” Sambang taliasih Jumat berkah dengan memberikan paket sembako ini,di harapkan dapat membantu dan meringankan beban mereka warga yang kurang mampu” Ujar Ketua Bhayangkari Ranting Kalijati Ny. Dedeh Teguh.
Kapolres Subang AKBP Ariek Indra Sentanu SH.,S.I.K.,MH. melalui Kapolsek Kalijati AKP Teguh Sujito SH. mengatakan bahwa.
“Kegiatan ini diharapkan menjadi momentum positif yang memperkuat hubungan antara kepolisian dan masyarakat”.
“Dengan kegiatan kepolisian ini, di harapkan, masyarakat dapat berkerjasama dengan Polri untuk mendukung menciptakan situasi Kamtibmas.” tutur Kapolsek Kalijati AKP Teguh Sujito SH.menuturkan ke awak Media Humas Polri.
Dengan pelaksanaan kegiatan Jumat berkah, tali asih kepada warga masyarakat, bisa mengetahui situasi dan informasi ditengah masyarakat,
“Diharapkan kepercayaan masyarakat terhadap institusi kepolisian bisa meningkat dan masyarakat bisa menjadi mitra Kamtibmas”, pungkasnya.(Darya).