Meriahkan HUT Korpri Ke-51, ASN Polda Kaltim Gelar Syukuran
Media Humas Polri ,Balikpapan
Aparatur Sipil Negara (ASN) Polda Kalimantan Timur Gelar Syukuran Hari Ulang Tahun (HUT) ke- 51 tahun 2022 Korps Pegawai Republik Indonesia (KORPRI) bertempat di Gedung Mahakam Mapolda Kaltim, Selasa (29/11/22).
Hut KORPRI tahun ini mengusung tema “ KORPRI Melayani, Berkontribusi dan Berinovasi Untuk Negeri ”. Acara ini dibuka oleh Kapolda Kaltim, Irjen Pol. Drs. Imam Sugianto, M.Si dan dihadiri oleh Wakapolda Kaltim Brigjen Pol. Drs. Mujiyono, S.H, M.Hum beserta pju dan personil Asn Polda Kaltim.
Kapolda Kaltim Irjen Pol. Drs. Imam Sugianto, M.Si., mengatakan bahwa kita harus bersyukur kepada Tuhan Yang Maha Kuasa karena hari ini diberikan kesempatan untuk menyelenggarakan ulang tahun yang ke 51, yang merupakan perjalanan yang sangat panjang hingga mencapai usia sekarang .
“ Saya ucapkan selamat ulang tahun KORPRI semoga di usia ke 51 ini kinerja sebagai abdi negara dan abdi masyarakat dalam memberikan pelayanan dan mempersatukan bangsa bisa lebih baik lagi , “ ucap Kapolda Kaltim
Dalam syukuran Hut KORPRI ini dilaksanakan pemotongan tumpeng oleh Kapolda dan Wakapolda Kaltim, kemudian penyerahan bingkisan/souvenir serta penghargaan kepada personel ASN Polda Kaltim yang bertalenta, dilanjutkan dengan ramah tamah dan ditutup dengan foto bersama.
Diharapkan dengan bertambahnya usia KORPRI ke – 51 ini dapat meningkatkan Pengabdianya kepada Bangsa, Negara dan Masyarakat dengan tetap menjunjung tinggi Panca Prasetya Korpri sehingga dapat menjadi PNS Polri yang berperan penting dalam pembangunan negeri.
( Alfian /
Humas Polda Kaltim )