Aceh Utara (AD) – M Ali Husen (66) mantan Keuchik Krunglingka Timu Kecamatan Baktiya, Aceh Utara kini sangat memprihatinkan, dimana M Ali bersama Istrinya Salidan Riji (60) tinggal di gubuk tua kecil yang tidak layak huni.
Menurut amatan mediahumaspolri.com, kehidupan yang di jalaninya mantan Keuchik tersebut sekarang sangat memilukan dimana sekarang ia hanya tinggal bersama dengan istrinya di sebuah gubuk tua kecil yang jauh dari kata layak huni.
Kondisi kehidupan di masa tuanya yang sangat memprihatinkan dengan menjadi tulang punggung keluarga dan tinggal di gubuk tua yang beratapkan daun rumbia dan lantainya pun hanya dari puhon pinang.
Mantan keuchik tersebut memiliki tiga orang anak, mereka sudah berkeluarga dan kondisinya pun tidak jauh dari kondisi kedua orang tuanya yang keseharianya anak – anak M Ali hanya berprofesi sebagai petani.
Salah satu warga yang ditemui oleh media ini yang berinisial JS, Sabtu 3 Juli 2021 sangat mengharapkan dari pemerintah, baik itu Pemerintah Aceh dan Pemerintah Kabupaten Aceh Utara untuk membantu keluarga M Ali Husen dan keluarga nya untuk direalisasikan satu unit rumah layak huni.
M Ali Husen mantan Keuchik Gampong Krunglingka Timu sangat mengharapkan kepada pemerintah dan para dermawan agar sudi nya membantu keluarga nya.
Dimana dirinya sekarang hanya pasrah dengan kehidupan yang di jalaninya karena usia dan kondisi fisiknya yang tidak lagi fit untuk mencari nafkah, jangankan untuk memperbaiki rumah buat makan sehari hari saja tidak terpenuhi, pungkasnya dengan nada sedih didepan awak media dikediamannya.(Marhedi).