Operasi Pekat Lancang Kuning Tahun 2022, Polsek Kandis Amankan C3 Menjelang Nataru 2023
Kandis, Siak, – Media Humas Polri.Com
Dalam rangka memberikan rasa aman dan tentram bagi masyarakat menjelang perayaan Natal 2022 dan Tahun Baru 2023, wilayah Hukum Polsek Kandis mengadakan operasi pekat lancang kuning yang dilaksanakan pada Jum’at, 16 Desember 2022, sekira pukul 21:00 wib.
Hadir dalam operasi Pekat lancang kuning yang diperintah oleh Kapolsek Kandis Kompol David Richardo, S.I.K kepada tim jajaran Polsek kandis, Reserse kriminal, Kanit Rekrim AKP. Roemin Putra, S.H., M.H, Panit 1 Samapta IPTU Kasaman, PS. Kanit Propam AIPTU. Ramses, Bripka Jamsom, Bripka David, Bripka Pepsido J. Siahaan, Briptu Dedi Ramadani, Bripka Sawal Siringo Ringo, Briptu Surya Handayani, S.H, Briptu. wirsen, Bribda Donal S. Panjaitan, Bribda Doni Bangun, Bribda Fikri Hanif.
Lokasi titik operasi tersebut, di jalan Raya Pekanbaru – Duri km 81, kelurahan Kandis kota, kec.kandis kab.siak, tepat nya di Jeges Cafe.
“Operasi pekat lancang kuning tahun 2022 pada jelang perayaan natal 2022 dan tahun Baru 2023 ini bertujuan yang pertama, memberikan Rasa aman dan tentram bagi masyarakat. Kedua mengantisipasi penyakit masyarakat, premanisme, minuman keras, narkoba, giat pungli, C3( Curat, Curas dan Ranmor) serta tindak Pidana lain nya,” ungkap Kanit Reskrim, AKP. Roemin S.H.,M.H, kepada media Humas Polri.com, dan Kabar reskrim.net.
“Dalam hasil pengamanan tersebut berhasil meringkus minuman beralkohol 23 botol yang terdiri dari beberapa jenis minuman keras, dari Jeges Cafe,” Sambut Kanit Reskrim kembali.
(H.F.Bronson Purba)