Operasi Zebra Lancang Kuning Pjs Bupati Ingatkan Tertib Berlalulintas 

Media Humas Polri// Bengkalis

Pjs. Bupati Bengkalis diwakili Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Andris Wasono mengimbau kepada seluruh masyarakat Kabupaten Bengkalis untuk tertib berlalu lintas.

Bacaan Lainnya

Hal itu disampaikan Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Andris Wasono ketika menghadiri Apel Gelar Pasukan Operasi Zebra Lancang Kuning, Senin, 14 Oktober 2024 di Mapolres Bengkalis

Operasi Zebra Lancang Kuning yang dilaksanakan seluruh Indonesia ini dilaksanakan selama 14 hari sejak tanggal 14 hingga 27 Oktober 2024 mendatang. Diikuti oleh Polri, TNI, Satpol PP dan Dinas Perhubungan Kabupaten Bengkalis.

Kapolres Bengkalis AKBP Setyo Bimo Anggoro dalam arahannya menyampaikan, apel yang dilaksanakan sebagai upaya untuk menciptakan kondisi keamanan dan ketertiban kelancaran lalu lintas jelang pelantikan Presiden dan Wakil Presiden tahun 2024.

Selanjutnya Setyo Bimo Anggoro menjelaskan pelaksanaan Operasi Zebra Kuning 2024 menurunkan sebanyak 963 personil Polda dan Polres dengan tujuan, menurunnya angka pelanggaran lalu lintas, menurunnya angka kecelakaan lalu lintas dan angka fatalitas serta meningkatkan disiplin masyarakat dalam berlalu lintas.

Usai Apel Operasi Zebra, Andris Wasono mengimbau kepada seluruh masyarakat Negeri Junjungan untuk selalu tertib berlalu lintas dengan tidak melanggar aturan.

Kami mengimbau masyarakat untuk selalu menggunakan helm SNI dan tidak kebut-kebutan di jalan,” kata Andris.

Hadir pada Apel, Wakil III DPRD H Misno, Kaban Kesbangpol Agus Sofyan, Sekretaris Dinas Perhubungan Al Hamidi dan perwakilan Perangkat Daerah di lingkungan Pemkab Bengkalis. ( Hisar. T )

Pos terkait