Ops Cipkon Polres Sinjai Kembali Amankan Puluhan liter Miras Jenis Ballo.
Media Humas Polri Sulawesi Selatan Operasi Cipta Kondisi (Cipkon) dalam rangka antisipasi gangguan kamtibmas menjelang malam pergantian tahun baru, terus digelar Polres Sinjai. Senin malam (27/12/2021).
Kali ini, Satuan Reskrim Polres Sinjai yang dipimpin oleh Kanit Resmob Bripka Kaharuddin AB kembali berhasil mengamankan puluhan liter ballo dari dua tempat yang berbeda diawali diKecamatan Sinjai Utara tepatnya di BTN Lappa Mas 1 Kelurahan Lappa, dan berhasil mengamankan miras jenis ballo sebanyak 50 Liter yang siap diedarkan di Kota Sinjai atas nama pemilik lel. FA.
Kegiatan berlanjut di dusun Mangottong, Desa Saukang, Kec. Sinjai Timur, Kab. Sinjai dan berhasil mengamankan miras jenis ballo sebanyak 20 Liter atas nama pemilik lel. AN, (46) tahun.
Kapolres Sinjai Akbp Iwan Irmawan S.Ik.,M.Si mengatakan bahwa pihaknya akan terus melaksanakan kegiatan operasi penyakit masyarakat (pekat) mulai dari satuan Polres maupun Polsek jajaran.
“Hal ini bertujuan untuk menciptakan situasi kondusif menjelang malam pergantian tahun baru guna meminimalisir tindak kejahatan, dimana perbuatan tindak pidana yang terjadi berawal dari minuman keras yang dikonsumsi oleh pelaku.
“Razia tersebut dilaksanakan guna menekan angka kriminalitas yang terjadi di wilayah hukum Polres Sinjai menjelang malam tahun baru Karena minuman keras merupakan salah satu sumber penyebab terjadinya tindak pidana maupun tindakan-tindakan yang dapat menyebabkan masyarakat merasa tidak aman,” Ujarnya.
“Semoga upaya pihak Kepolisian ini mampu menekan angka kriminalitas dan mewujudkan situasi kamtibmas yang kondusif diwilayah Hukum Polres Sinjai menjelang malam pergantian tahun dari tahun 2021 menuju ke tahun 2022. Tutup Kapolres Sinjai.(tim )
Editor: MUKHTAR.