Optimalkan Mitigasi Resiko Pegawai Rutan Pinrang Ikuti Penguatan Tusi Pemasyarakatan

Media Humas Polri // Pinrang

 

Bacaan Lainnya

Petugas Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Pinrang Kanwil Kemenkumham Sulsel ikuti penguatan Tugas dan Fungsi (Tusi) Petugas Pemasyarakatan, di Aula Rutan Pinrang, Provinsi Sulawesi selatan, Selasa (30/1/2024).

Kegiatan diikuti, Kepala Rutan kelas IIB Pinrang Sahril Efendi DM, para Pejabat Struktural, Komandan Jaga, Staff dan Regu Pengamanan Rutan, Kasubbid Pembinaan, Teknologi dan Informasi, Rusdi, S.H., M.H. dan JFT Madya Pembina Keamanan Kanwil Kemenkumham Sulsel, Abdul Rahman Tampa.

Kegiatan berlangsung dengan menghadirkan Narasumber, Kepala Bidang Pelayanan Tahanan, Kesehatan, Rehabilitasi dan Pengelolaan Basan (Yantah Rehab Basan), Kanwil Kemenkumham Sulawesi Selatan, Surianto.

Dalam pemaparannya, Kabid Yantah Rehab Basan Surianto, menyampaikan pentingnya melakukan identifikasi resiko yang ada di Rutan/ Lapas agar tercipta situasi yang aman dan kondusif.

“Resiko yang sudah diidentifikasi harus dilakukan mitigasi terhadap setiap resiko yang pasti terjadi di Rutan/Lapas, selain itu melaksanakan tugas sesuai SOP yang telah ditetapkan, namun, jika terjadi hal-hal yang tidak diinginkan, rekan petugas akan tetap aman karena menjalankan tugas sudah sesuai SOP,” terang Surianto.

Lebih lanjut, Surianto menghimbau agar setiap pegawai dapat membangun komunikasi yang baik antar petugas, baik dari bawahan ke pimpinan ataupun pimpinan ke bawahan.

“Komunikasi itu harus dibangun, bukan hanya sesama pegawai tetapi juga membangun komunikasi yang baik dengan stakelholder terkait dan Aparat Penegak Hukum (APH) lainnya”, ungkapnya.

Terakhir, Surianto menambahkan, setiap tugas dilaksanakan berdasarkan pada prinsip 3 Kunci + 1 keberhasilan Pemasyarakatan Maju yaitu deteksi dini, berantas narkoba dan sinergi dengan APH serta Back to basic.

Sementara itu, Kepala Rutan Pinrang, Sahril Efendi DM, menyampaikan terima kasih kepada Kabid Yantah Rehab dan Basan atas arahan dan penguatan yang disampaikan kepada jajarannya.

“Terima kasih pak Kabid atas arahannya, mudah-mudahan hal-hal yang disampaikan ini dapat dipahami, diresapi dan dilaksanakan oleh seluruh Petugas kami, agar situasi tetap aman dan kondusif di Rutan Pinrang,” pungkasnya. ( Sukri/Anar )

Pos terkait