Pangdam IX/Udayana Beri Arahan Kepada Prajurit Korem 162/WB Beserta Jajaran.
Media humas polri || Mataram NTB – Serangkaian kegiatan dalam rangka kunjungan kerja Pangdam IX/Udayana Mayjen TNI Sonny Aprianto, S.E. M.M, dilaksanakan. Salah satu kegiatan tersebut memberi pengarahan kepada satuan – satuan di wilayah Korem 162/WB bertempat di Aula Sudirman Makorem 162/WB yang iikuti oleh segenap Kodim jajaran Korem 162/WB secara Vicon, Kamis (17/02/2022).
Hadir mendampingi Pangdam dalam rombongan tersebut Asren Kasdam IX/Udayana Kolonel Arm Johanes Toar Pioh, Asops Kasdam IX/Udayana Kolonel inf L. Habiburrahim, Aster Kasdam IX/Udayana Kolonel Inf Made Mahaparta, Kapendam IX/Udayana Letkol Kav Antanius Totok Yuniarto, Dandeninteldam IX/Udayana Letkol Kav Angga Nurdayana, ADC Srd Novandhika Satata.
Rombongan Pangdam IX/Udayana tersebut disambut hangat Danrem 162/WB Brigjen TNI Lalu Rudy Irham Srigede, ST. M.Si. Turut mendampingi Dandrem 162/WB Kasrem 162 Kolonel Inf Sudawo Aris Nurcahyo S,Sos,MM, para Kasi Kasrem 162/WB, para Dandim Jajaran Korem 162 via virtual, para Dan/Ka Satdisjan jajaran Korem 162, Dantim Intelrem 162/WB Kapten Cbb Wahyu Amri, serta Danki B Yonzipur 18/Yudha Karya Raksaka Kapten CZI Oktria Gatot Wibowo ST.
Dalam arahannya, Pangdam IX/Udayana Mayjen TNI Sonny Aprianto, S.E. M.M, menjelaskan bahwa secara umum Pangdam IX/Udayana sedang menjalankan dan akan menjalani tugas besar yaitu Pengamanan event-event internasional mulai dari Superbike hingga MotoGP di Lombok serta pengamanan event BDF (Bali Demokrasi Forum) yaitu pertemuan kepala – kepala negara pada Mei mendatang di Bali yang dilanjutkan dengan pertemuan G20 pada November mendatang.
“Oleh karenanya kami berharap agar seluruh keluarga besar Pangdam IX/Udayana untuk bahu membahu secara bersama mensukseskan event internasional sudah di depan mata. Saya berharap pengalaman PON Papua yang berlangsung lancar dapat terjadi di NTB ataupun Bali nantinya,”harap Pangdam.
Disamping itu, melalui kesempatan itu pula Pangdam IX/Udayana tak lupa mengingat kan kepada seluruh jajarannya agar di masa pandemi covid-19 ini kita selalu merasa bersyukur karena di banding dengan negara lain kita Indonesia mempunyai banyak kelebihan terutama kekayaan alamnya.
“Selaku Prajurit sejati, ditengah pandemi seperti ini kita harus tetap hidup sederhana. Saya atas nama pribadi dan kedinasan menyampaikan apresiasi kepada rekan-rekan prajurit yang telah berfikir maju dengan melakukan hal-hal baik untuk masa depannya,”terang Pangdam.
Terakhir arahannya, Pangdam IX berharap kepada seluruh prajurit dan ASN untuk sedapat mungkin menghindari diri dari perilaku berhutang. Hal ini akan mempengaruhi ketenangan kita dalam menjalankan tugas kita sehari-hari.
“Kita boleh berhutang dalam kondisi kebutuhan mendesak tetapi kita harus menolak bila hutang tersebut untuk kebutuhan Konsumtif,”pungkas Sonny.
Red : Oma Indra ( MHP )