Pantai Labuan Haji di penuhi Sampah dan sangat butuh Kesigapan Dinas Terkait,Kawil Labuan Haji Buka Suara.
Media Humas Polri || Prov NTB
Pantai Labuan Haji kembali di penuhi sampah plastik,pantai Labuan Haji yang terletak di Desa Labuan Haji, Kecamatan Labuan Haji, Kabupaten Lombok Timur NTB, Selasa (12/7/2022).
Pantai Labuan haji adalah pantai dimana pantai ini di kenal ramah pengunjung,setiap hari-hari besar banyak masyarakat berkunjung bersama keluarga untuk liburan bahkan setiap hari Minggu selalu pantai labuan haji ramai di datangi masyarakat Lombok timur bahkan luar daerah.
” Kini pantai labuan haji yang ramah pengunjung di penuhi sampah plastik selain kiriman sampah dari laut dan sungai, sampah itu menumpuk karena terlambatnya dan kurang sigapnya penanganan dari fihak pemerintah daerah setempat untuk membersihkan dan di angkut ke tempat pembuangan sampah (TPA).
Sampah kiriman ini sebenarnya bukan pertama kali terjadi di pantai labuan haji, bahkan sampah-sampah organik seperti bambu dan kayu kini didominasi sampah plastik.
Kepala lingkungan (KAWIL) Labuan Haji Ramadhani akhirnya buka suara terkait permasalahan sampah ini,agar pemerintah daerah menurunkan instansi terkait, Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan (DLHK) untuk membantu masyarakat kami membersihkan sampah di pantai Labuan haji karena kami merasa terganggu dengan adanya sampah ini,”terangnya.
” Ia menerangkan Padahal sungainya sudah kami pasangkan penjaring untuk menghalau sampah masuk ke pantai, akan tetapi sungai-sungai yang lain belum ada penjaring hingga sampah kiriman ini berasal dari sungai yang mengalir dan masyarakat Labuan haji siap membantu fihak terkait untuk membersihkanya dan mohon untuk mengirimkan alat berat serta mobil pengangkut sampah di bawa ke tempat pembuangan akhir (TPA),” Pungkasnya.
(Indra- MHP)