Patroli Gereja, Brimob Balikpapan Berikan Rasa Aman Umat Kristiani Saat Beribadah

Media Humas Polri Balikpapan

Kompi II Batalyon A Pelopor Satbrimob Polda Kaltim melaksanakan patroli ke gereja-gereja di wilayah Kota Balikpapan, Minggu (10/12/2023).

Bacaan Lainnya

Danyon A Pelopor Satbrimob Polda Kaltim Kompol Iwan Pamuji, S.H., mengatakan patroli dilakukan demi memberikan rasa aman kepada umat kristiani, yang sedang melaksanakan ibadah Minggu.

Menurut ia, “Batalyon A Pelopor Satbrimob Polda Kaltim harus hadir di tengah-tengah masyarakat, demi mewujudkan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif, sehingga warga masyarakat dapat beraktivitas dengan baik dan nyaman tanpa ada rasa takut.” Ujar Kompol Iwan Pamuji, S.H.

“Patroli ke gereja-gereja ini untuk memberikan rasa aman dan nyaman dalam beribadah,” kata Kompol Iwan Pamuji.

Beliau juga menegaskan, bahwa patroli ke gereja-gereja ini, merupakan wujud nyata kerja Batalyon A Pelopor Brimob Polda Kaltim, dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat.

“Seluruh elemen masyarakat wajib diberikan jaminan keamanan dan kenyamanan dari gangguan Kamtibmas oleh pihak Kepolisian,” ucap Kompol Iwan Pamuji.

Di sela-sela patroli, petugas kami juga mengimbau kepada jemaat untuk selalu waspada pada lingkungan sekitar dan laporkan apabila terjadi gangguan Kamtibmas.

“Tetap waspada dan segera laporkan apabila melihat sesuatu yang dianggap mencurigakan yang bisa mengganggu kamtibmas,” pungkas Kompol Iwan Pamuji. ( Alfian )

Pos terkait