Pelantikan Dan Sumpah Jabatan Perangkat Desa Pucangro Tahun 2022
Pemerintah Desa Pucangro Kecamatan Kalitengah Kabupaten Lamongan,setelah selesai melakukan tahapan seleksi penjaringan dan penyaringan Perangkat Desa maka pada hari Selasa,20 Desember 2022 Kepala Desa Pucangro melantik para Perangkat Desa yang baru.Untuk posisi jabatan Kasi Pemerintahan ( Qomarul Huda ), Kasi Pelayanan ( Nur Khilmiyati Zaidah ), Kaur Umum dan Tata Usaha ( Wahyu Pratama ).
Acara pelantikan digelar di Kantor Desa Pucangro, dan dihadiri oleh Camat Kalitengah Bapak Nurul Misbah,S.H.Mm,beserta jajaran Forkompincam (Danramil Kalitengah dan Kaposek Kalitengah),Lembaga Desa (BPD,LPM dan PKK ), Para Ketua RT/RW, Para Tokoh Pemuda dan Tokoh Masyarakat,serta keluarga terlantik.
Pelantikan dan Pengambilan Sumpah dilakukan oleh Kepala Desa Pucangro Zuli Kasmawanto, Sip,M,ip.Dalam kesempatan tersebut Kepala Desa mengucapkan terima kasih kepada Panitia Pelaksana Seleksi Pengisian Perangkat Desa Pucangro,Tim Fasilitator Kecamatan Kalitengah,jajaran Forkompincam dan seluruh komponen masyarakat,karena berkat kerjasama yang baik,dukungan dan do’a dari semua pihak yang terkait.Seluruh proses pentahapan dapat berjalan dengan baik,lancar,jujur,adil dan transparan
Kepala Desa juga berharap,masuknya generasi muda mengisi posisi jabatan-jabatan di Perangkat Desa, akan dapat semakin memperkuat kinerja dan teamwork yang baik di Pemerintahan Desa Pucangro,agar dapat lebih maksimal dalam hal memberikan pelayanan Kepada Masyarakat,diakhir sambutanya Kepala Desa membacakan pantun yang sebagai wejangan kepada Perangkat Desa Pucangro yang baru dilantik,”Manuk Glatik cucuk e abang ( Mari ge lantik ayo berjuang), Manuk Glatik cucuk e biru ( Mari gelantik ojo turu ),”katanya.
Camat Kalitengah Bapak Nurul Misbah, S.H,Mm juga memberikan sambutan dan ucapan terimakasih kepada semua pihak atas terlaksananya proses pengisian Perangkat Desa Pucangro.Beliau juga berpesan agar para Perangkat Desa yang baru dilantik dan diambil sumpahnya,senantiasa dapat bersinergi dengan pihak-pihak terkait dalam segala hal tata kelola Pemerintahan.Bahwa disiplin,etos kerja,saling menghormati atau menghargai dan kerja sama antara Perangkat Desa yang lama dan yang baru dilantik,dibawah kendali manajerial Kepala Desa harus senantiasa terjaga dan dilaksanakan di lingkungan Pemerintahan Desa Pucangro.
Menurut Bapak Camat proses Pengisian Perangkat Desa Pucangro dalam pantauannya berjalan dengan baik,sangat fair dan dalam koridor normatif sesuai dengan Peraturan Perundang Undangan yang ada.Sehinggah sampai dengan proses pelantikan,situasi didalam masyarakat maupun lingkungan Desa Pucangro aman tertib dan damai.
Semoga dengan dukungan dan do’a dari seluruh pihak terkait dan seluruh masyarakat Desa Pucangro,jajaran Pemerintahan Desa Pucangro dapat mengemban amanah dengan baik,melaksanakan tugas pekerjaan dengan penuh dedikasi demi terwujudnya pelayanan prima kepada masyarakat dan stakeholder terkait dalam segala bidang.ucapnya