Media Humas Polri // Maluku
Kepolisian Daerah Maluku menggelar acara syukuran atas terselesaikannya pembangunan sarana dan prasarana Polda.
Syukuran yang dipimpin Kapolda Maluku Irjen Pol Lotharia Latif, ini dilaksanakan di pelataran Gedung Sport Center Polda Maluku, Kamis (16/3/2023).
Kegiatan tersebut turut dihadiri Wakapolda Maluku Brigjen Pol Stephen M. Napiun, Irwasda Maluku Kombes Pol Jannus Parlindungan Siregar, seluruh pejabat utama Polda Maluku, para penyedia konstruksi dan pembangunan serta para pengawas dan konsultan.
Kapolda Maluku Lotharia Latif, dalam sambutannya berharap agar sarana dan prasarana yang sudah dibangun oleh penyedia konstruksi dapat dipelihara dengan baik.
“Jadi untuk terpelihara dengan baik maka kita harus membentuk pengelola agar semuanya bisa tertata dan terurus dengan baik,” pintanya.
Irjen Latif mengaku saat ini Polda Maluku telah memiliki rumah ibadah seperti musholah dan gereja. Olehnya itu dirinya meminta khusus untuk anggota beragama muslim dapat melaksanakan shalat djuhur dan ashar di musholah.
“Nanti kalau sudah saat waktu sholat dzuhur atau ashar mungkin semuanya bisa sholat di mushola dan jangan lagi ada yang sholat bersama di selasar kantor karena pasti tidak layak dan tidak nyaman,” harapnya.
Pada kesempatan itu, Kapolda juga menyampaikan meski sering menegur, namun dirinya juga memberikan apresiasi kepada penyedia.
“Saya sering menegur namun semua itu untuk kebaikan dan kelancaran dalam pembangunan sarana kantor kita ini, dan Alhamdulillah saat ini semuanya terlihat bagus dan indah, dan ini atas kerja sama kita semua, dan semoga perawatannya juga mudah dan bisa dimanfaatkan dengan baik untuk generasi kita ke depan nanti,” katanya.
Pada kegiatan syukuran tersebut Kapolda, bersama Wakapolda, dan didampingi para pejabat utama Polda Maluku juga meresmikan bangunan Musholah Ar-Rahman, Gereja Oikumene Uriah, ruang tahanan anggota (Tempat Khusu/Patsus), parkiran kendaraan taktis, dan gedung sport center Polda Maluku. Peresmian ditandai dengan prosesi pengguntingan pita. (Steven)